Pedagang Meninggal Akibat Covid-19, Pasar Harjodaksino Solo Disemprot Disinfektan
"Penyemprotan ini dilakukan dua kali untuk mengantisipasi sekaligus memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Penyemprotan kita lakukan siang dan sore tadi,"
Pasar Harjodaksino Solo disemprot diisinfektan sebanyak dua kali hari ini. Penyemprotan dilakukan petugas gabungan dari Pemkot Solo setelah seorang perempuan pedagang yang meninggal Sabtu (11/7) lalu dinyatakan positif covid-19. Sebelumnya Pemkot Solo telah menutup pasar tradisional tersebut sejak Selasa pagi.
"Penyemprotan ini dilakukan dua kali untuk mengantisipasi sekaligus memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Penyemprotan kita lakukan siang dan sore tadi," ujar Lurah Pasar Hardjodaksino, Listianto.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa yang terjadi pada kasus Covid-19 di Jakarta menjelang Nataru? Kasus Covid-19 meningkat di Ibu Kota menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
Menurut dia, penyemprotan disinfektan dilakukan di seluruh area pasar. Di antaranya kios, los hingga pelataran yang digunakan pedagang berjualan. Bahkan, tempat yang pernah disinggahi pedagang meninggal, seperti kamar mandi, musala dan gang pasar juga tidak luput dari penyemprotan.
"Kita juga semprot tempat yang sering dilewati almarhumah. Kita juga memberikan kesempatan bagi para pedagang untuk mengambil barang dagangan yang sifatnya mudah rusak," katanya.
Kepala Dinas Perdagangan Heru Sunardi menambahkan, pasca meninggalnya pedagang positif Covid-19, dinas terkait sudah melakukan tracing dengan orang yang melakukan kontak erat dan kontak dekat dengan almarhumah.
"Ada 3 orang pedagang yang menjalani pemeriksaan swab tenggorokan karena berkontak dengan pedagang meninggal positif Covid-19," ujar dia.
Heru menambahkan, penutupan sementara pasar yang ada di Jalan Yos Sudarso tersebut untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.
Menurut dia, saat ini pedagang Pasar Hardjodaksino sampai total ada 1.407 orang. Mereka terdiri dari pedagang kios, los dan pelataran.
"Jumlah pedagang disini ada 1.407, ada yang di kios, los dan pelataran. Kalau pedagang yang meninggal positif Covid-19 adalah pedagang los. Ia awalnya mengeluh sakit dan dijemput oleh keluarga," jelas dia.
"Setelah dibawa ke rumah sakit nirmalasuri Sukoharjo, kemudian dirujuk ke RSUD dr Moewardi Solo. Di RSUD dr Moewardi swab pertama positif Covid-19 hingga akhirnya meninggal," pungkas Heru.
(mdk/ray)