Pemilik Gudang BBM yang Meledak hingga 3 Orang Tewas di Muara Enim Menyerahkan Diri
Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi menerangkan, kedua tersangka membuka usaha pengoplosan BBM di lokasi sejak empat bulan lalu. Mereka mengoplos minyak mentah menjadi pertalite dan dijual Rp1 juta untuk satu drum berisi 200 liter.
Setelah dinyatakan buron, EN (35) dan FR (45), pemilik gudang bahan bakar minyak (BBM) di Muara Enim, Sumatera Selatan, dua hari lalu akhirnya menyerahkan diri ke kantor polisi. Gudang tersebut terungkap merupakan tempat pengoblosan BBM.
Keduanya datang ke Polsek Gunung Megang Muara Enim didampingi keluarga, Selasa (20/12). Mereka sebelumnya sengaja kabur usai kejadian karena takut ditangkap polisi.
-
Siapa yang bertanggung jawab atas distribusi BBM di daerah timur Indonesia? Anggota Komite BPH Migas Basuki Trikora Putra mengungkapkan tantangan Badan Usaha Penugasan dalam menyalurkan BBM di daerah timur Indonesia, seperti kompleksitas rantai pasok penyediaan BBM kepada masyarakat.
-
Bagaimana cara pemerintah menghemat BBM? Luhut meyakini, dengan pengetatan penerima subsidi, pemerintah dapat menghemat BBM mulai 17 Agustus 2024, sehingga dapat mengurangi jumlah penyaluran subsidi kepada orang yang tidak berhak.
-
Kapan BBNKB dikenakan? BBNKB berlaku bila seseorang melakukan transaksi jual beli mobil bekas dan akan dikenakan biaya balik nama sehingga kendaraan tersebut memiliki nama sesuai dengan pemilik atau pembelinya.
-
Bagaimana BPH Migas memastikan keamanan pasokan BBM di Sulawesi Utara? Dari pemaparan dan diskusi yang sudah berlangsung, pasokan BBM dipastikan aman dan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat di Sulut."Saat ini sedang dilakukan pengisian BBM subsidi maupun kompensasi dari kapal pengangkut ke tangki-tangki BBM. Insya Allah stoknya aman," katanya.
-
Kenapa BRI mendukung UMKM? Koordinator Rumah BUMN BRI Yogyakarta S. Condro Rini (34) sangat menyadari bahwa UMKM adalah tulang punggung ekonomi Indonesia. Oleh karena itu, mendorong pelaku UMKM untuk terus maju dan berkembang salah satunya lewat Rumah BUMN, merupakan pekerjaan besar dan mulia.
-
Kenapa pemerintah mau mengalihkan anggaran subsidi BBM? Melalui opsi tersebut, pemerintah bakal mengalihkan anggaran subsidi untuk membiayai kenaikan kualitas BBM melalui pembatasan subsidi bagi sebagian jenis kendaraan.
Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi menerangkan, kedua tersangka membuka usaha pengoplosan BBM di lokasi sejak empat bulan lalu. Mereka mengoplos minyak mentah menjadi pertalite dan dijual Rp1 juta untuk satu drum berisi 200 liter.
"Setelah kami nyatakan buron, kedua tersangka kemarin menyerahkan diri. Mereka mengakui sebagai pemilik usaha," ungkap Andi, Rabu (21/12).
Dari pengakuan, mereka membeli minyak mentah dari Musi Banyuasin. Kemudian mereka campur dengan pertalite yang dibeli dari SPBU sehingga menyerupai pertalite asli.
"Keuntungan yang didapat separuh dari harga jual. Mereka berhenti jadi petani karet dan memanfaatkan rumahnya untuk membuka usaha pengoplosan minyak," kata dia.
Ledakan tersebut terjadi karena korsleting listrik dari mesin pompa air saat pemindahan dari mobil pengangkut minyak mentah ke tempat penampungan. Korsleting menyebabkan percikan api dan terjadilah ledakan dan kebakaran yang menyebabkan tiga pegawainya tewas terbakar.
"Kebetulan saat kejadian mereka tidak ada di tempat. Dari langsung sembunyi begitu mengetahi gudangnya terbakar," kata dia.
Kedua tersangka dijerat Pasal 53 huruf B huruf C Undang-undang Nomor 2 Tahun 2001 sebagaimana diubah dan Pasal 40 angka 9 di dalam UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang cipta kerja dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara dan denda Rp60 miliar.
(mdk/eko)