Penerbangan delay, penumpang pesawat berhak dapat kompensasi
PT Angkasa Pura II mengkampanyekan hak-hak konsumen dalam mendapatkan pelayanan seputar penerbangan. Hal ini lantaran hingga kini banyak penumpang yang belum mengetahui hak-haknya ketika terjadi kasus delay jadwal penerbangan.
PT Angkasa Pura II mengkampanyekan hak-hak konsumen dalam mendapatkan pelayanan seputar penerbangan. Hal ini lantaran hingga kini banyak penumpang yang belum mengetahui hak-haknya ketika terjadi kasus delay jadwal penerbangan.
"Ada banyak hak-hak konsumen yang selama ini banyak yang belum mengetahui," ujar Direktur Pelayanan dan Fasilitas PT Angkasa Pura II Ituk Herarindri menuturkan dalam keterangan tertulis yang diterima merdeka.com, Senin (23/4).
-
Di mana stasiun kereta cepat Jakarta-Bandung yang terhubung dengan moda transportasi lain? Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung sendiri terdiri dari empat stasiun, yaitu Stasiun Kerawang, Stasiun Halim, Stasiun Tegalluar, dan Stasiun Padalarang. Setiap stasiun tersebut dibuat terintegrasi dengan moda transportasi lain di masing-masing wilayah.
-
Mengapa penerbangan di Bandara Husein Sastranegara dipindahkan ke Bandara Kertajati? Nantinya dimulai bulan Oktober akan operasi penuh, artinya dari Bandara Husein Sastranegara akan digeser ke Kertajati utamanya untuk yang pesawat jet," kata Presiden Joko Widodo, saat menijau kesiapan Bandara Kertajati, mengutip Liputan6
-
Kapan uji coba Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dilakukan? Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana cara Transjakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta dikawal? Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan.
-
Apa saja rute penerbangan terbaru di Bandara Kertajati? Dilansir dari Instagram Kertajati Airport, bandara tersebut membuka sejumlah rute penerbangan seperti: Kualanamu Medan, Palembang, Padang, Pekanbaru, Kepri dan Denpasar Bali. Selain itu terdapat juga rute penerbangan Batam, Lombok, Ujung padang, Kuala lumpur Malaysia, Surabaya, Balikpapan, Banjarmasin dan Pontianak.
-
Kapan uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung dimulai? Uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan dimulai besok, Jumat 15 September 2023 hingga 30 September 2023.
Di antara hak konsumen yang bisa didapatkan adalah mendapat pelayanan kesehatan, pemeriksaan bagasi, pelayanan kargo, kemudahan aksesibilitas dari dan ke bandara. Selain itu konsumen berhak mendapat pelayanan bagasi dan juga mendapat pelayanan Imigrasi, Bea Cukai serta Karantina Hewan, Tumbuhan dan Ikan serta berhak juga mendapatkan kompensasi ketika penerbangan mengalami keterlambatan.
"Untuk kasus delay penerbangan, penumpang berhak mendapatkan kompensasi dari makan, penginapan dan sebagainya," kata Ituk.
Semua kompensasi itu diatur dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 89 Tahun 2015 tentang penanganan keterlambatan pada pesawat yang merupakan kewenangan dan kewajiban maskapai. "Kami pengelola bandara menyiapkan fasilitas dan pelayanannya," tuturnya.
Ituk menjelaskan, pengguna jasa bandara bisa mengakses informasi seputar hak layanan di bandara itu melalui call center Angkasa Pura II 138 dan sosial media perusahaan pelat merah itu.
"Selama ini kami menerima laporan terkait masalah konsumen, informasi maupun konsumen yang mengajukan keluhan. Paling sering menanyakan soal jadwal penerbangan. Setiap harinya ada ratusan keluhan yang disampaikan di 14 Bandara yang kami kelola."
Untuk peningkatan pelayanan terhadap konsumen, Ituk mengatakan, Angkasa Pura II mempunyai program peningkatan layanan 2018 yaitu Airport Digital Journey Experience.
"Semua fasilitas Bandara digitalisasikan agar pengguna lebih mandiri dalam memanfaatkan fasilitas Bandara," katanya. Program utama perseroan itu, kata dia, sekarang dalam proses dan dilakukan secara bertahap.
Peringatan hari konsumen juga dimeriahkan dengan karnaval di Bandara Soekarno-Hatta, dengan menghadirkan Puteri Pariwisata 2017 Astari Vernadeina serta seluruh perwakilan karyawan mulai dari petugas Pertolongan Kecelakaan Penerbangan dan Pemadam Kebakaran (PKPPK), Apron Movement Control (AMC), Customer Service (CS), Customer Service Mobile (CSM) serta Terminal Inspection Service (TIS) serta petugas Aviation Security (Avsec). Mereka berkeliling Terminal 3 sambil menyapa penumpang dan menyampaikan hak hak konsumen di Bandara.
Baca juga:
Menhub Budi Karya tinjau sejumlah proyek di Bandara Soekarno-Hatta
Menhub Budi pantau langsung pembangunan landasan pacu ke-3 Bandara Soekarno-hatta
Kalahkan Changi dan Incheon, Soekarno-Hatta jadi bandara tersibuk ke-17 di dunia
Banyak pesawat tak laik sanitasi, Kemenhub dan Kemenkes didesak turun tangan
Ratusan pesawat di Bandara Soetta belum memiliki sertifikasi sanitasi
Mulai April, Malaysia Airlines pindah ke Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta