Penjelasan Gojek Atas Hilangnya Opsi Go-Ride
Nila menjelaskan, larangan ojek online membawa penumpang selama penerapan PSBB pada 10 - 23 April berdampak pada berhentinya sementara salah satu layanan yang disediakan oleh mitra driver Gojek di Jabodetabek, yaitu layanan transportasi roda dua Go-Ride.
Chief Corporate Affairs Gojek, Nila Marita menjawab hilangnya opsi pilihan Goride bagi para penumpang pada aplikasi, di hari pertama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Sebagai penyesuaian atas berlakunya aturan tersebut.
"Kami mematuhi keputusan pemerintah DKI Jakarta terkait penerapan PSBB dan kami berharap langkah ini dapat mencegah penyebaran Covid-19," ujar Nila pada merdeka.com, Jumat (10/4).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
Nila menjelaskan, larangan ojek online membawa penumpang selama penerapan PSBB pada 10 - 23 April berdampak pada berhentinya sementara salah satu layanan yang disediakan oleh mitra driver Gojek di Jabodetabek, yaitu layanan transportasi roda dua Go-Ride.
Kendati demikian, Nila mengatakan adapun layanan transportasi roda empat GoCar dan GoBlueBird masih tersedia. Dengan maksimal jumlah penumpang dua orang agar physical distancing bisa tetap terjaga.
Di samping itu, layanan pesan antar makanan GoFood, layanan telemedik dan pengantaran obat GoMed, serta layanan pengantaran barang GoSend, GoMart, GoShop dan GoBox tetap beroperasi melayani masyarakat selama periode PSBB.
"Selama PSBB Masyarakat dapat menggunakan layanan ini tanpa kontak fisik secara langsung (contactless delivery). Kami menyediakan masker bagi seluruh mitra untuk memastikan kesehatan bersama," terangnya.
Selain para mitra, Nila juga mengimbau kepada para penumpang GoCar maupun GoBlueBird tetap menggunakan masker selama perjalanan. Dan mengikuti panduan keamanan selama perjalanan yang diinformasikan lewat aplikasi.
"Gojek siap menjadi garda terdepan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat DKI Jakarta selama periode PSBB."
Baca juga:
Saran YLKI untuk Menyelamatkan Ojek Online Selama Pelaksanaan PSBB di Jakarta
Dilarang Angkut Penumpang, Ojek Online Minta Pemprov DKI Beri BLT Rp100.000 per Hari
Selama PSBB Jakarta, Ojek Dilarang Bawa Penumpang
Anies Minta Pusat Kaji Kembali Larangan Ojek Tarik Penumpang di Jakarta Saat PSBB
Driver Ojek Online Pasrah, Tanpa PSBB Saja Hidup Sudah Susah
Pengemudi Ojol Serbu Rumah Nikita Mirzani, 'Saya Bukan Pemerintah'