Polisi Kantongi Identitas Pengunggah Foto Iriana dan Ibu Negara Korsel
Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dit Tipidsiber) Bareskrim Polri menyelidiki unggahan diduga menghina Istri Presiden Joko Widodo (Jokowi), Iriana Jokowi. Diketahui, unggahan dugaan penghinaan itu terkait dengan foto yang berdampingan dengan istri presiden atau ibu Negara Korea Selatan.
Penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dit Tipidsiber) Bareskrim Polri menyelidiki unggahan diduga menghina Istri Presiden Joko Widodo (Jokowi), Iriana Jokowi. Diketahui, unggahan dugaan penghinaan itu terkait dengan foto yang berdampingan dengan istri presiden atau ibu Negara Korea Selatan.
Dir Tipidsiber Bareskrim Polri Brigjen Adi Vivid mengatakan, untuk identitas pengunggah foto yang diduga menghina ibu negara sudah diketahui.
-
Mengapa konten video Jakarta di masa depan menjadi viral? Karena kreativitasnya, postingan @fahmizan kemudian menjadi viral dan di repost oleh banyak akun di berbagai sosial media.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Apa yang viral di Babelan Bekasi? Viral Video Pungli di Babelan Bekasi Palaki Sopir Truk Tiap Lima Meter, Ini Faktanya Beredar video pungli di Babelan Bekasi. Seorang sopir truk yang melintas di kawasan Jalan Raya Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat merekam banyaknya aktivitas pungli baru-baru ini.
-
Apa yang terjadi pada bocah yang viral di Bandung? Viral Remaja Pukuli Bocah Lalu Mengaku sebagai Keponakan Mayor Jenderal Sekelompok remaja tmenganiaya dan mencaci bocah di Bandung, Jawa Barat. Videonya viral setelah seorang pelaku mengaku sebagai keponakan seorang jenderal.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
"Masih dalam proses penyelidikan, identitas terduga pelaku sudah kita dapatkan," kata Vivid saat dihubungi, Minggu (20/11).
Vivid menjelaskan, penyelidikan kasus tersebut bermula saat polisi bersama dengan seluruh jajaran Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus) Polda se-Indonesia melakukan patroli siber.
"Informasi tentang kasus tersebut bermula hasil dari Patroli Siber yang dilakukan, tidak hanya oleh jajaran Direktorat Siber Bareskrim Polri, tapi juga dilakukan jajaran Direktorat Krimsus (dalam hal ini Subdit Siber) seluruh Polda se-Indonesia," jelasnya.
"Patroli tersebut dilakukan secara rutin agar tidak ada ruang bagi masyarakat untuk menyebarkan hal-hal yang negatif, serta bisa berimplikasi hukum terhadap pelanggar," sambungnya.
Jenderal bintang satu ini pun mengimbau kepada masyarakat agar bijak dan positif dalam menggunakan media sosial.
"Jadi Kami mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar media sosial yang ada hendaknya digunakan untuk hal-hal yang positif, jangan disalah gunakan untuk menyebarkan SARA, penghinaan, pornografi, kebencian serta hal negatif lainnya," imbaunya.
"Apabila tetap dilakukan, maka akan kami proses sesuai ketentuan hukum yang berlaku. Setiap kejadian yang diduga ada unsur tindak pidana pasti kepolisian akan melakukan penyelidikan," tutupnya.
Diketahui, sebuah akun media sosial Twitter mengunggah foto Iriana Jokowi yang berdampingan dengan istri presiden Korea Selatan. Dalam foto tersebut juga diberikan sebuah caption oleh si pengunggah yang diduga mengandung unsur negatif.
Kemudian, unggahan itu pun di-screenshot dan diteruskan oleh sejumlah akun kepada Wali Kota Solo Gibran Rakabuming yang juga merupakan anak dari Presiden Jokowi.
"Langsung dihapus twitnya," balas Gibran.