Polisi Masih Buru Dua Orang Terkait Pengeroyokan Ade Armando
Polisi memburu dua orang diduga terlibat kasus pengeroyokan pegiat media sosial sekaligus dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando. Satu dari dua orang itu teridentifikasi melalui face recognition bernama Ade Purnama.
Polisi memburu dua orang diduga terlibat kasus pengeroyokan pegiat media sosial sekaligus dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando. Satu dari dua orang itu teridentifikasi melalui face recognition bernama Ade Purnama.
"Iya masih dalam pengejaran. Masih dikejar itu dua orang lagi, Ade Purnama sama yang pakai topi itu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Senin (18/4).
-
Kapan Adi Suryanto meninggal? Kabar duka datang dari salah satu instansi pemerintah, Lembaga Administrasi Negara (LAN). Kepala LAN, Prof Dr. Adi Suryanto, meninggal dunia di Yogyakarta pada Jumat (15/12).
-
Siapa yang melaporkan Ade Armando ke Polda DIY? Salah seorang pelapor dari Paman Usman yang juga Lurah Karangwuni, Kulon Progo, Anwar Musadad, mengaku para lurah di DIY merasa sakit hati dengan pernyataan Ade Armando.
-
Di mana Adi Suryanto meninggal? Kabar duka datang dari salah satu instansi pemerintah, Lembaga Administrasi Negara (LAN). Kepala LAN, Prof Dr. Adi Suryanto, meninggal dunia di Yogyakarta pada Jumat (15/12).
-
Apa yang dikatakan Ade Armando tentang DIY? Laporan ini merupakan buntut dari pernyataan Ade yang mengatakan bahwa Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebagai perwujudan dari politik dinasti sesungguhnya.
-
Adrem itu apa? Adrem merupakan kue tradisional yang berasal dari Kecamatan Sanden, Kabupaten Bantul yang terbuat dari tepung beras, terigu, air, garam, kelapa dan gula jawa atau gula pasir.
-
Bagaimana Ade Armando belajar Bahasa Inggris? Saat tinggal di Malaysia, Ade Armando pernah dipermalukan oleh seorang guru di depan teman-temannya karena tidak lancar berbahasa Inggris. Hal itu memicunya untuk belajar hingga bisa berbahasa Inggris dengan lancar.
Zulpan menyebut untuk identitas pria bertopi tertangkap kamera menganiaya Ade Armando masih diselidiki. Pelbagai upaya dilakukan menyelidiki identitas pria tersebut seperti memanfaatkan teknologi face recognition maupun analisis rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian.
"Ini penyidik masih di lapangan masih dikejar lah. Tim terus bergerak," ujar dia.
Menurut Zulpan, pria bertopi itu awalnya diumumkan memiliki nama Abdul Manaf. Namun setelah diselidiki ternyata identitas pria bertopi itu bukan Abdul Manaf.
"Bukan, namanya bukan Abdul Manaf. Kemarin kan dia dengan menggunakan topi teridentifikasi sebagai Abdul Manaf tapi setelah didatangi orang Abdul Manaf itu bukan Abdul Manaf," kata Zulfan.
7 Tersangka Kasus Pengeroyokan Ade Armando
Polisi sebelumnya menetapkan tujuh tersangka kasus pengeroyokan Ade Armando. Polisi mengelompokan para tersangka sesuai dengan tindak pidana yang dilakukan.
Adapun enam orang tersangka yakni M Bagja, Komar, Dhia Ul Haq, Abdul Latip, Marcos Iswan, dan Alfikri Hidayatullah terseret kasus penganiayaan terhadap Ade Armando. Sementara satu orang tersangka lain atas nama Arif Ferdini W diduga melakukan penghasutan terhadap massa aksi sebelum melakukan pengeroyokan terhadap Ade Armando.
"Soal Ade Armando hingga saat ini yang sudah ditangkap dan juga diperiksa dan ditetapkan menjadi tersangka itu yang terkait pemukulan itu ada 6 orang dan satu yang provokasi," ujar dia.
Reporter: Ady Anugrahadi/Liputan6.com
(mdk/gil)