Polisi Sebut Penyebar Isu Perselingkuhan Nella Kharisma adalah Akun Palsu FB
Usai diadukan ke polisi lantaran membuat isu perselingkuhan antara pedangdut Nella Tri Charisma atau akrab disama Nella Kharisma dengan mantan Bupati Kediri Sutrisno, akun Facebook (FB) Suprianto tidak bisa diakses dan menghapus posting-postingannya di dunia maya.
Usai diadukan ke polisi lantaran membuat isu perselingkuhan antara pedangdut Nella Tri Charisma atau akrab disama Nella Kharisma dengan mantan Bupati Kediri Sutrisno, akun Facebook (FB) Suprianto tidak bisa diakses dan menghapus posting-postingannya di dunia maya.
Penghapusan akun FB Suprianto ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera. Ia menyatakan, akun FB Suprianto telah menghapus postingan yang berkaitan dengan kasus Nella.
-
Kapan Nella Kharisma menyelesaikan kuliahnya? Lesti Kejora OTW Nyusul, 10 Potret Pedangdut yang Diwisuda & Raih Gelar Sarjana, Termasuk yang Lulus S2 Nella Kharisma mulai berkuliah di Universitas Kediri pada 2014 dan lulus pada 2018. Kini, pelantun lagu "Jarang Goyang" ini telah menyandang gelar Sarjana Ekonomi.
-
Siapa suami Nella Kharisma? Nella Tri Kharisma, yang dikenal dengan nama Nella Kharisma, adalah seorang penyanyi Indonesia yang memiliki spesialisasi dalam genre musik koplo dan dangdut. Kelahiran Kediri ini telah menikah dengan Dory Harsa dan dikaruniai dua orang anak, yaitu Gendhis Geona Madaharsa dan Kenes Naara Madaharsa.
-
Apa yang dilakukan Nella Kharisma saat ini? Jika dilihat dari akun Instagram pribadinya, Nella mengisi waktunya sebagai istri dan ibu rumah tangga yang baik. Mulai dari mengurus anak dan bersih-bersih rumah semuanya dilakukan Nella dengan tekun.
-
Siapa yang ikut Nella Kharisma tampil di atas panggung? Beberapa waktu lalu, Nella Kharisma tampil di kota Malang. Namun, kali ini ia tidak tampil sendirian. Ada sebuah kejutan dengan hadirnya Gendhis, anak pertama Nella Kharisma dan Dory Harsa. Gendhis tiba-tiba diajak naik ke atas panggung.
-
Dari mana Nella Kharisma berasal? Nella Kharisma merupakan penyanyi koplo dan dangdut yang berasal dari Kediri, Jawa Timur.
-
Apa yang diunggah Nella Kharisma di Instagramnya? Nella Kharisma mengunggah sederet potretnya saat tampil mengunakan gaun berwarna orange. "Misi perut buncit mau lewat," tulis Nella di keterangan unggahannya.(instagram.com/nellakharisma)
"Akun tersebut sudah melakukan penghapusan terhadap apa yang dipostingnya," ujarnya, Jumat (29/11).
Selain penghapusan, akun FB Supriato juga diketahui sebagai akun 'fake' alias akun palsu. Identitas dalam akun tersebut diduga bukan merupakan yang sebenarnya.
"Kita menelusuri, akun itu kemungkinan besar adalah akun fake atau akun yang tidak sesuai dengan yang tertulis atau alamat dan lain sebagainya," tandasnya.
Hal yang sama juga disampaikan oleh kuasa hukum Nella, Ander Sumiwi Budi Prihatin. Ia menyatakan, sudah mengetahui penutupan akun FB Suprianto yang diadukannya ke polisi itu. Ia mengetahuinya lantaran diberitahu oleh teman-temannya.
"Ya mungkin efek dari pemberitaan kemarin juga ya, jadinya akun itu langsung ditutup," katanya.
Dia pun mengaku tidak mempermasalahkan penutupan akun tersebut. Sebab, ia percaya pada polisi akan tetap dapat melacak jejak digital dari akun yang telah mencemarkan nama baik kliennya itu. Apalagi, selama ini unit Siber Polda Jatim telah cukup berpengalaman menangani kasus-kasus yang berkaitan dengan teknologi maupun media sosial.
"Saya yakin Kepolisian akan dapat menemukan pelaku. Apalagi kan ada jejak digitalnya. Polda Jatim pun sudah memiliki pengalaman yang cukup. Saya percaya pada polisi akan dapat menemukan pelakunya, meski akun itu sudah ditutup. Penutupan itu juga menunjukkan kalau dia (akun) mau lari dari tanggungjawab," tambahnya.
Sebelumnya, tak terima diisukan selingkuh dengan Bupati Kediri, pedangdut Nella Kharisma mengadukan sebuah akun Facebook bernama 'Suprianto' ke Direktorat Reserse Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Jawa Timur.
Langkah ini dilakukan Nella, lantaran isu tersebut cukup lama beredar di media sosial. Apalagi, isu adanya hubungan khusus antara Nella dengan Bupati Sutrisno ini disertai dengan kolase foto antara Nella dan Sutrisno di akun tersebut. Akun tersebut juga menyinggung istri dari Sutrisno yang kini Bupati Kediri, Haryanti Sutrisno.
Pengaduan Nella ke Polda Jatim ini sendiri diwakilkan melalui kuasa hukumnya. Hal ini dibenarkan oleh Kasubdit V Ditreskrimsus Polda Jatim, AKBP Cecep Susatiya.
"Kemarin (Rabu 27/11) ada kuasa hukumnya Nella yang mengadu ke sini," katanya, Kamis (28/11).
Baca juga:
Nella Kharisma akan Berikan Keterangan ke Polisi Terkait Isu Perselingkuhan
Diisukan Selingkuhi Mantan Bupati Kediri, Nella Kharisma Adukan Akun FB ke Polisi
Selain Franda, Ini Wajah Artis Cantik di Bak Truk
Alasan Sibuk, Nella Kharisma Batal Bersaksi Kasus Kosmetik Ilegal
Via Vallen dan Nella Kharisma Mangkir Lagi, Sidang Kosmetik Ilegal Ditunda
Jaksa Surati Via Vallen dan Nella Kharisma Soal Kosmetik Ilegal