PPATK serahkan hasil pemeriksaan keuangan First Travel ke Bareskrim
Hasil yang dilaporkan oleh PPTAK kepada pihak penyidik itu masih hasil penelusuran aliran uang First Travel sementara.
Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) telah memberikan hasil laporan keuangan PT First Karya Anugerah Wisata (First Travel). First Travel ini diduga telah melakukan penipuan terhadap para ribuan calon jamaah umrah.
Direktur Kerjasama dan Humas PPATK, Brigjen Pol Firman Santyabudi mengatakan bahwa hasil pemeriksaan tersebut karena pihak PPATK ikut membantu penelusuran aliran uang First Travel yang entah kemana saja.
"Ini sebagai tindak lanjut dari komitmen PPATK dan Mabes Polri untuk membantu penelusuran yang sedang dilakukan oleh Bareskrim," ujar Firman di kantor Bareskrim Polri di gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (28/8).
Hasil yang dilaporkan oleh PPTAK kepada pihak penyidik itu masih hasil penelusuran aliran uang First Travel sementara.
"Ini proses masih terus akan berjalan kita sifatnya menyicil apa yang diminta Bareskrim. Kita mendorong untuk mendukung penyidikan yang sedang dilaksanakan," ujarnya.
Namun, Firman enggan membeberkan hasil penelusuran uang First Travel yang sudah dilakukan oleh PPATK. Karena itu bukan haknya untuk membeberkannya dan itu sudah termasuk ranah penyidikan.
"Detailnya mohon maaf, enggak bisa kami jelaskan. Nanti ke penyidik saja," pungkasnya.
Sebelumnya, dalam kasus ini Bareskrim Polri sengaja menggandeng PPATK untuk melakukan penelusuran aliran uang First Travel. Penyidik juga telah melakukan pemeriksaan terhadap 47 buku tabungan milik bos First Travel.
Berdasarkan pemeriksaan awal, penyidik Bareskrim menelusuri berbagai rekening dan aset yang dimiliki oleh tersangka. Dan berdasarkan sejumlah rekening yang telah diblokir, penyidik hanya menemukan uang sekitar Rp 1,3 juta.
Baca juga:
Di Sidoarjo, 2.502 calon jemaah umroh tertipu First Travel
Kerugian sementara korban First Travel di Bandung capai Rp 1,2 miliar
Kisah pilu pasutri pupus injak tanah suci usai ditipu First Travel
Komisi III janji kawal proses hukum penipuan bos First Travel
Tangisan Anniesa Hasibuan dari balik tahanan
Tersangka kasus First Travel Kiki Hasibuan, wanita atau pria?
-
Kapan Fuji pergi beribadah Umrah? Belakangan ini, Fuji telah berangkat ke Tanah Suci untuk menjalani ibadah Umrah bersama keluarga dan kerabatnya.
-
Apa yang dilakukan pelaku penipuan umrah ini terhadap para korbannya? Para jemaah pun mulai membayar biaya perjalanan umrah kepada tersangka. Sampai akhirnya, para jemaah tersebut dibawa pelaku ke Jakarta dan diinapkan di salah satu hotel selama tiga hari. "Namun setelah tiga hari ini mereka tidak kunjung diberangkatkan sampai akhirnya meyakini bahwa mereka ini sudah menjadi korban penipuan," ungkapnya.
-
Bagaimana nasib jemaah umrah asal Rembang yang tertipu biro perjalanan umrah? Kini, para jemaah tersebut telah diberangkatkan oleh PT Amana Berkah Mandiri Yogyakarta. Mereka berangkat pada 12 Mei 2023 lalu. Semua jemaah mendapatkan fasilitas selayaknya tanpa ada kekurangan sedikitpun. “Dengan kesepakatan bersama, jemaah menambah biaya umrah sebesar Rp6 juta. Kemudian kami menanggung dan memberi kompensasi kerugian visa baru, hotel, dan Land Arrangement alias pengaturan perjalanan para jemaah selama ibadah umrah,” Rifai mengaku PT Amana Berkah Mandiri juga merupakan korban dari KW.
-
Kapan seseorang dianggap sah melakukan umrah? Pelaksanaan ibadah umrah memiliki rukun atau bagian-bagian yang wajib untuk dilakukan tanpa kecuali. Apabila salah satu tidak dilaksanakan, maka ibadah umrahnya tidak sah. Rukun umrah tersebut tidak bisa ditinggalkan walaupun sebagian bisa digantikan dengan dam.
-
Kapan keluarga Umi Pipik melakukan perjalanan umroh? Kedekatan yang erat antara keempat anaknya dalam berbagai momen telah menjadi pusat perhatian netizen, terutama dalam momen ibadah umroh yang baru saja dibagikan oleh Umi Pipik.
-
Kapan jemaah haji gelombang pertama mulai menuju Makkah? Jemaah Haji Gelombang Satu Mulai Menuju Makkah, 12 Orang Masih Dirawat di KKHI Madinah