Pramono Ingatkan CPNS di Setkab Tak Berpolitik Praktis dan Bijak Main Medsos
Lebih lanjut, kepada 60 CPNS tersebut, Pramono juga mengimbau agar bijak dalam menggunakan media sosial. Sehingga dapat bersosial media dengan baik dan benar.
Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengingatkan kepada para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Sekretariat Kabinet agar tidak terlibat politik praktis. Hal tersebut diutarakan Pramono saat memberikan arahan kepada 60 CPNS Sekretariat Kabinet (Setkab) Formasi Tahun Anggaran (TA) 2019.
"Saudara sudah mengontrakkan diri menjadi bagian abdi negara, mesin utama birokrasi negara, apalagi Saudara bekerja di Kantor Presiden, di Istana, maka saudara-saudara tidak diperkenankan untuk berpolitik praktis," kata Pramono dikutip dari laman Setkab.go.id, Selasa (2/2).
-
Siapa yang menarik Pramono Anung ke hadapan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Siapa yang memberi Prabowo pangkat Jenderal Kehormatan? Presiden Joko Widodo atau Jokowi merespons soal munculnya pro dan kontra dalam kenaikan pangkat Menteri Pertahanan sekaligus capres nomor urut 02, Prabowo Subianto menjadi Jenderal Kehormatan TNI.
-
Kenapa Megawati menunjuk Pramono Anung sebagai Cagub? Rano pun sempat menganalisi di balik keputusan Mega menunjuk Pramono yang menjabat sebagai Seskab di Kabinet Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Sebab, sebelum ada pengumuman bisik-bisik di PDIP yang mencuat nama Anies Baswedan dan Basuki T Purnama.
-
Kapan Ganjar Pranowo berencana untuk memberantas KKN di Indonesia? Maka, pidato saya begitu terpilih, saya kumpulkan ASN saya, bapak ibu, mulai hari ini tidak ada korupsi, mulai hari ini tidak ada gratifikasi. Mulai hari ini tidak ada jual beli jabatan. Mulai hari ini tidak ada sogok sogokan,” jelas dia.
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Kapan Pramono Anung-Rano Karno mendaftarkan diri sebagai calon gubernur dan wakil gubernur? Pramono-Rano mendaftarkan diri ke KPUD Jakarta pada Rabu (28/8).
Lebih lanjut, kepada 60 CPNS tersebut, Pramono juga mengimbau agar bijak dalam menggunakan media sosial. Sehingga dapat bersosial media dengan baik dan benar.
"Sejak pada hari ini Saudara-saudara sekalian yang mempunyai medsos, termasuk saya mempunyai medsos, saya punya Twitter, saya punya Instagram, boleh punya medsos tetapi harus hati-hati. Jangan me-retweet ataupun menyebarkan berita yang tidak benar (berita hoaks)," tutur Pramono.
Sementara itu dia juga meminta kepada para CPNS agar bekerja dengan sungguh-sungguh. Serta terbuka jika ada masalah apapun.
"Saudara kami harapkan bekerja dengan sungguh-sungguh, tetapi selalu saya katakan bahwa bekerja dengan saya jangan tidak bahagia, karena bahagia itu penting. Saudara harus happy, Saudara harus terbuka kalau ada permasalahan, jangan ragu-ragu untuk melaporkan kepada atasannya," ujarnya.
Sebagai informasi, formasi CPNS Sekretariat Kabinet TA 2019 berjumlah 60 orang, dengan rincian 6 orang formasi lulusan terbaik, 1 orang formasi disabilitas, 1 orang formasi putra-putri Papua, dan 52 orang berasal dari formasi umum.
Baca juga:
Setkab Pramono Anung di Hadapan 60 CPNS: Presiden Jokowi Pekerja Keras
Per 21 Januari, 189 CPNS 2019 Belum Dapat Nomor Induk Pegawai
Menteri Tjahjo: Banyak Kementerian Tidak Rekrut CPNS Baru
Bertemu Wapres, Menag Minta Dilibatkan Susun Materi Seleksi CPNS Cegah Radikalisme
Bantah Tutup Formasi CPNS Guru, Mendikbud Nadiem Sebut Tahun 2021 Fokus PPPK