Presiden Jokowi dan Menteri Kabinet Kerja Berdiri di Dalam MRT
Berdasarkan pantauan, Jokowi yang mengenakan kemeja berwarna putih tiba di Stasiun Bundaran HI pada pukul 11.55 WIB. Kedatangan Jokowi dan para menteri membuat heboh masyarakat yang juga hendak menaiki MRT.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi, para Menteri Kabinet Kerja, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, berdiri saat menjajal moda transportasi Mass Rapid Transit (MRT) dari Stasiun Bundaran Hotel Indonesia (HI) menuju Lebak Bulus Jakarta, Selasa (19/3).
Berdasarkan pantauan, Jokowi yang mengenakan kemeja berwarna putih tiba di Stasiun Bundaran HI pada pukul 11.55 WIB. Kedatangan Jokowi dan para menteri membuat heboh masyarakat yang juga hendak menaiki MRT.
-
Apa solusi yang diusulkan Jokowi untuk menutup kerugian MRT dan LRT? Jokowi menilai sistem jalan berbayar elektronik atau "electronic road pricing" (ERP) dapat menjadi sumber penerimaan daerah yang dapat menutup kerugian tersebut."Akhirnya ketemu ditutup dari ERP atau electronic road pricing. Ketemu, ya sudah, diputuskan dan saya putuskan. Dan itu keputusan politik, bahwa APBN atau APBD sekarang masih suntik Rp800 miliar itu adalah memang adalah kewajiban. Karena itu pelayanan, bukan perusahaan untung dan rugi," kata Jokowi.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang mencobai kereta cepat Jakarta Bandung bersama Presiden Jokowi? Rabu (13/9) hari ini Raffi Ahmad berkesempatan mencobanya bersama Presiden Jokowi.
-
Di mana Jokowi meninjau jalan rusak? Ruas jalan pertama yang ditinjau Jokowi adalah Jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
Usai menyapa para warga, mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun langsung menaiki MRT tujuan Stasiun Lebak Bulus. Para warga pun juga ikut naik ke gerbong yang dimasuki Jokowi.
Adapun para menteri ikut menjajal MRT antara lain, Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.
Selain itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian. Kepala Daerah yang turut ikut yaitu, Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmy Diani dan Wali Kota Bogor Bima Arya.
Untuk diketahui, MRT Jakarta membuka uji coba publik mulai 12-23 Maret 2019. Lintasan sepanjang 16 kilometer itu melawati sebanyak 13 stasiun.
Ke-13 stasiun itu terdiri dari tujuh stasiun lang yaitu Lebak Bulus, Fatmawati, Cipete Raya, Haji Nawi, Blok A, Blok M, dan Sisingamangaraja. Enam stasiun bawahnya yakni Senayan, Istora, Bendungan Hilir, Setiabudi, Dukuh Atas serta Bundaran HI.
Sementara itu, saat ini PT MRT Jakarta dan PT LRT Jakarta tengah rapat bersama Komisi C DPRD DKI Jakarta guna membahas besaran tarif kedua moda transportasi tersebut.
Reporter: Lizsa Egeham
Baca juga:
Menhub: Presiden Jokowi Akan Resmikan MRT Jakarta Pada 23 Maret 2019
Jokowi Minta Tak Ada Ego Sektoral Dalam Pengelolaan Transportasi Jabodetabek
BPTJ: Jangan Sampai MRT Menjadi Sumber Kemacetan Baru
Dishub DKI Siapkan Strategi Antisipasi Kemacetan Baru di Titik Stasiun MRT
Presiden Jokowi Dijadwalkan Resmikan MRT 24 Maret
Menhub Budi Pastikan MRT Akan Punya Gerbong Khusus Wanita