Putri Tanjung Soal Penunjukkan Stafsus: Pak Jokowi Kaget Baca Umur Saya
CEO Creativepreneur Event Creator menuturkan visi-misinya sebagai stafsus adalah mendorong creative entrepreneur mindset dan inovasi-inovasi anak-anak muda di Indonesia.
Putri Indahsari Tanjung atau lebih akrab disapa Putri Tanjung mengaku sempat kaget ditunjuk menjadi Staf Khusus Presiden Joko Widodo pada Kamis (21/11) lalu.
Putri sulung pengusaha nasional Chairul Tanjung ini, menceritakan dirinya dipilih menjadi salah stafsus Presiden Jokowi.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi diajak berfoto bersama? Jokowi bersama Menhan, Panglima TNI, dan tiga kepala staf kemudian kompak berfoto bersama menggunakan jaket bomber berwarna biru tua.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Siapa saja yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Sejumlah petinggi PT Vale Indonesia Tbk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (5/8) pagi. Petinggi PT Vale yang datang ke Istana di antaranya Direktur PT Vale Indonesia Febriany Eddy, Chairman Vale Base Metal Global Mark Cutifani, dan Chief Sustainable and Corp Affair Vale Base Metal Emily Olson.
"Jadi saya agak kaget juga, kan Bapak Jokowi katanya kaget baca umur saya, saya juga kaget (jadi stafsus,)" kata Putri saat mengisi acara "Creativepreneur Corner," yang bertempat di The Stones Hotel, Legian, Kuta, Kabupaten Badung Bali, Sabtu (23/11).
Namun, dia angat bersyukur ditunjuk menjadi stafsus kepala negara. Karena, dia merasa mendapat sebuah kepercayaan untuk menjadi teman diskusi Presiden Jokowi untuk memberikan ide serta inovasi yang baru, khususnya di kalangan milenial.
"Dan juga bisa menjadi jembatan untuk Bapak Presiden mendengar aspirasi dari teman-teman semua juga. Di umur 23 ini sebenarnya kaget juga sih dan saya sangat bersyukur dan semoga saya benar-benar bisa menyampaikan aspirasi anak-anak muda ke Istana," ujarnya.
Ingin Anak Muda Punya Akses Berkarya
CEO Creativepreneur Event Creator menuturkan visi-misinya sebagai stafsus adalah mendorong creative entrepreneur mindset dan inovasi-inovasi anak-anak muda di Indonesia.
"Karena saya ingin lebih bayak lagi anak-anak muda yang bisa berkarya, ada platformnya, ada aksesnya. Jadi itu fokus saya dan semoga dengan saya bisa menjadi teman diskusi Presiden dan dipercayai dengan amanah ini. Saya bisa memberikan ide-ide yang segar juga untuk mendorong visi-misi saya itu," harapnya.
Jadi Stafsus Presiden Tantangan Besar
Untuk langkah awal, dia mengaku akan banyak belajar mengenai tugas-tugas seorang stafsus presiden. Menurutnya, menjadi seorang stafsus sebuah tantangan dan tanggung jawab yang besar.
"Tapi yang bikin saya semangat dan sangat tertarik. Saya ada teman-teman staf khusus lainnya, ada 6 yang masih milenial yang masih mudah-mudah. Jadi menurut saya kita menjadi teman diskusi yang seru. Dan semoga ada ide-ide dan inovasi baru dari kita dan bisa kita kasih ke Bapak Jokowi dan semoga bisa membantu," ujarnya.
"Ini suatu amanah yang luar biasa dan tanggung jawab yang besar dan ini menjadi tanggung jawab juga untuk anak-anak muda (untuk) bisa berkontribusi lebih lagi untuk negara ini. Dan insyaAllah akan semaksimal dan setotal mungkin untuk bisa memberikan yang (terbaik)," tandas Putri.
(mdk/ray)