Ramadan dan Christina terpaksa menikah di kantor polisi
Sebelum kembali ke sel, polisi memberikan waktu kepada tersangka untuk berkumpul keluarga.
Ramadan Harahap (19) tersangka kasus pencurian dengan pemberatan yang ditahan Polsek Kubu menikah dengan pasangannya Christina Siahaan. Keduanya melangsungkan ijab kabul di Aula Polsek Kubu disaksikan Kapolsek AKP Jaelani dan pihak keluarga kedua mempelai tersebut, Senin (11/4).
Ramadan yang merupakan warga Kubu Kabupaten Rokan Hilir Riau, ditangkap saat berada di rumahnya.
"Saat itu kita tidak mengetahui dia (Ramadan) sedang mengurus persyaratan pernikahannya, yang jelas dia kita buron ketika itu, lalu ditangkap dan kita tahan," kata Jaelani saat dihubungi merdeka.com.
Setelah ditahan, polisi pun menginterogasinya. Ternyata, Ramadan sudah menyusun rencana pernikahannya dengan kekasihnya Christina pada Jumat (8/4) lalu. Namun karena terkendala kasus Ramadan, keluarga kedua belah pihak sepakat pernikahan dilaksanakan hari ini.
"Pernikahan berlangsung di Aula Polsek Kubu, pagi tadi sekitar pukul 09.00 WIB," kata Jaelani.
Awalnya, kata Jaelani, pihak keluarga kedua mempelai ingin melangsungkan pernikahan dua sejoli ini di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kubu kabupaten Rokan Hilir Propinsi Riau. Namun karena kepentingan hukum, polisi mengizinkan pernikahan mereka hanya di kantor polisi.
"Kita datangkan KUA setempat bernama Sugeng Sapriyadi ke Aula Mapolsek Kubu dengan disaksikan sejumlah saksi dari pihak keluarga," terangnya.
Jaelani mengungkapkan, Ramadan merupakan tersangka pencurian terhadap sebuah warung di Kubu. "Dia ditangkap awal April kemarin. Dugaan kita sudah beberapa kali," kata dia.
Namun aksi pencurian yang dilakukan Ramadan bukan buat modal nikah. "Bukan buat modal, cuma kebetulan dia ditangkap sebelum menikah," ujar Jaelani.
Setelah ijab kabul terlaksana, isak tangis kedua keluarga pecah. Namun apalah daya, Ramadan terpaksa kembali lagi ke sel tahanan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
"Sebelum kita tahan lagi, mempelai pria kita beri waktu untuk berkumpul bersama istri dan keluarganya, acara makan-makan di Aula kita," ucap Jaelani.
Baca juga:
Petani sebut polisi tak proses laporan balik soal tuduhan curi sawit
Residivis pencurian tewas di rumah tempat sarang walet
ABG 14 tahun tertangkap basah bobol & curi perhiasan di rumah
Pencuri emas 80 gram di Situbondo dibekuk polisi
Kepergok sedang curi motor, dua pelaku tinggalkan rekannya di lokasi
Melawan dan mengeluarkan senpi saat ditangkap, 2 pencuri dilumpuhkan
Jual PS3 buat biaya kuliah, mahasiswa UNY ditembak
-
Kenapa ucapan pernikahan penting? Tak sekedar mengikat janji suci, kedua pasangan juga akan berbagi kebahagiaan dengan keluarga dan orang terdekat mereka.
-
Kapan Diah Permatasari dan suaminya menikah? Mereka mengucapkan janji suci pada tanggal 5 April 1997. Kini, mereka telah menikah selama 24 tahun dan diberkati dengan kedua anak mereka.
-
Kapan Ponari menikah? Pada 1 Agustus 2020, pernikahan antara Ponari, bocah 'Batu Ajaib', dan Aminatus Zahro akhirnya terjadi.
-
Kenapa Tayuban Cirebon jadi penguat ikatan pernikahan? Terdapat banyak makna dari seni Tayuban ini. Mengutip javanologi.uns.ac.id, kesenian ini berasal dari istilah bahasa Arab “toyib-toyiba” artinya orang yang berbuat baik.
-
Apa yang terjadi dengan pernikahan di Indonesia? Dalam sepuluh tahun terakhir, Indonesia telah menyaksikan penurunan tajam dalam jumlah pernikahan.
-
Apa yang membuat prajurit TNI ini jatuh cinta dengan wanita dari Pekanbaru? Tak disangka ia jatuh cinta kepada wanita asal Pekanbaru, Riau hingga berhasil menikahinya. Pacaran 3 Tahun Seperti melansir dari tayangan unggahan saluran Youtube AL VIGEST, ia mengaku bahwa sebelumnya ia dan sang istri berpacaran selama 3 tahun.