Ratusan Kios Pasar Lawang Terbakar
Nyala api di antara puing masih dapat dilihat di lantai 2 di mana keseharian menjadi lokasi penjualan sembako dan pakaian. Para pedagang sama sekali tidak dapat menyelamatkan barangnya.
Ratusan kios di Pasar Lawang Kabupaten Malang hangus terbakar semalam. Hingga pagi, asap masih mengepul dan sejumlah titik api masih menyala.
Sebanyak 17 Mobil Pemadam Kebakaran (PMK) berusaha memadamkan api. Namun aneka barang dagangan membuat api sulit dipadamkan.
-
Di mana Jaran Kepang di Malang biasanya dipertontonkan? Daerah seperti Kecamatan Tumpang, yang berjarak sekitar 20 kilometer dari pusat Kota Malang, dikenal punya banyak kelompok Jaran Kepang.
-
Apa yang terbakar di Kebagusan? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Dimana busana pengantin Malang Keprabon digunakan? Pada busana Malang Keprabon, mempelai perempuan mengenakan sanggul berbentuk Ukel Keprabon dan menggunakan perhiasan kepala Jamang yang menyerupai mahkota.
-
Siapa yang membangun kandang kambing dan domba terluas di Malang? Pemiliknya tak berasal dari keluarga kaya. Alexander merambah dunia bisnis peternakan dari bawah. Ia dulunya seorang blantik kambing yang setiap hari harus pergi ke pasar.
-
Mengapa busana pengantin Malang Keprabon dan Malang Keputren menjadi ciri khas daerah Malang? Setiap daerah memiliki busana pengantin khas dan menjadi ciri pembeda antara daerah satu dengan daerah lain.
-
Apa yang terjadi dengan keluarga di Malang? Polisi menduga tiga orang dalam satu keluarga yang meninggal dunia di Kabupaten Malang bunuh diri bersama-sama.
Nyala api di antara puing masih dapat dilihat di lantai 2 di mana keseharian menjadi lokasi penjualan sembako dan pakaian. Para pedagang sama sekali tidak dapat menyelamatkan barangnya.
Tampak sisa-sisa barang dagangan yang sudah menjadi abu. Sementara para petugas melakukan lokalisir dan pembasahan.
Serupa juga terjadi di lantai 1, semua barang menjadi abu. Hanya beberapa kios di sisi belakang, berhasil menyelamatkan barangnya yang sebagian sudah rusak.
"Saya semalam sudah ke sini, tetapi tidak boleh masuk, karena api membesar," kata Yoyok, salah seorang pedagang di Lantai 2 yang kiosnya terbakar, Kamis (18/4).
Yoyok yang ditemani rekan sesama pemilik kios mengaku semua barang dagangan di lantai 2 habis terbakar. Di lantai 2 sendiri terdapat warung, toko pakaian dan grosir.
Sejumlah pedagang mengaku, mobil PMK terlambat datang, karena api sudah dalam kondisi menyala besar.
Sementara Momo, pemilik toko pakaian Ragam berusaha menyelamatkan barang-barangnya. Halaman tokonya sudah hangus terbakar, tetapi sebagian barang bisa diselamatkan.
Gholi Karyanto, Kabid Pencegahan dan Penanggulangan Kebakaran Kabupaten Malang, mengatakan hingga saat ini sedang dilakukan pembasahan. Asap dan api yang muncul disebabkan karena bahan yang mudah terbakar.
"Kita lakukan pembasahan dengan 17 armada, termasuk bantuan Pemkot Batu, Kota Malang dan PT Bontoe," katanya.
Proses pembasahan sedang berlangsung, sementara masyarakat berusaha mendekat untuk mengetahui kejadian lebih dekat. Listrik di lokasi dan sekitarnya hingga saat ini masih padam.
Baca juga:
Trump Tuai Kecaman karena Usulkan Padamkan Api di Notre-Dame dengan Tangki Air
Pembakaran Kantor PT AE di Kutim Terjadi usai Massa Ribut dengan Sekuriti
Brimob Dikirim Amankan Aksi Protes Buruh Berujung Pembakaran Kantor Perusahaan Sawit
Kebakaran di Masjid Al Aqsa Bukan yang Pertama Kali
YouTube Kaitkan Kebakaran Katedral Notre Dame dengan Serangan 11 September
Masjid Al Aqsa Kebakaran, Tidak Ada Kerusakan Signifikan