Rayakan malam Tahun Baru, Ancol akan tembakan 60.000 kembang api
Kembang api terbesar akan ditembakkan di Pantai Lagoon.
Warna warni kembang api menjadi pemandangan wajib bagi masyarakat tengah menikmati malam pergantian tahun. Untuk di DKI Jakarta, Taman Impian Jaya Ancol menjadi pusat perhelatan acara ini digelar. Rencananya akan ada 60.000 letusan kembang api di momen malam Tahun Baru nanti.
"Nanti malam kami akan melepaskan 60.000 tembakan kembang api di empat pusat titik," kata Manager Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol, Rika Lestaridi, Kamis (31/12).
Rika menjelaskan, empat titik tersebut yakni Pantai Karnaval, Pantai Festival, Taman Lumba-Lumba dan Pantai Lagoon. Dari keempat lokasi itu, kembang api terbesar akan ditembakkan di Pantai Lagoon.
"Keempat lokasi itu serempak menembakkan kembang api, dengan durasi 15 menit," ungkapnya.
Sementara itu, Founder of COMET Fireworks Ronald Suwandi selaku pemasok kembang api di Ancol mengungkapkan, pemasangan kembang api sudah tahap penyelesaian dengan lahan kurang lebih 600 meter. Dia menjamin kembang api nanti malam di Ancol bakal menjadi pemandangan tidak terlupakan.
"Asal kembang api ini ada yang dari China, ada juga dari Perancis. Kembang api akan menyala secara bersamaan diiringi dengan musik yang telah ditentukan oleh pihak Ancol," terang Ronald.