Relawan Yakin Jokowi Menang di Jabar Meski Selisih Suara Tidak Besar
Relawan Rumah Jokowi optimistis, pasangan Capres Cawapres Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin bisa mengalahkan pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Jawa Barat. Meski diakuinya selisih suara tidak besar.
Relawan Rumah Jokowi optimistis, pasangan Capres Cawapres Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin bisa mengalahkan pasangan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Jawa Barat. Meski diakuinya selisih suara tidak besar.
"Memang selisih suaranya tidak besar, tapi akan kita menang di Jawa Barat," kata Ketua Relawan Umum Rumah Jokowi, Yongki Jonacta Yani.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa yang mendampingi Jokowi saat mencoblos? Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana mencoblos capres-cawapres, caleg DPR RI, DPD RI, dan DPRD Kota Jakarta.
Hal itu dia ungkapkan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II di Hotel Grand Cempaka, Jakarta Pusat, Jumat (1/3). Acara yang berlangsung selama dua hari, Jumat sampai Sabtu, dilakukan konsolidasi kemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.
Rakernas dihadiri para pengurus dan anggota Rumah Jokowi dari seluruh Indonesia. Mereka bergantian memaparkan kesiapan daerahnya masing-masing untuk memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin.
"Ada dari Kalimantan, Sumatera Selatan, Papua, Jawa Barat, Tangerang Selatan dan daerah-daerah lain," tuturnya.
Bahkan di beberapa daerah lainnya, lanjut Yongki, seperti di Jawa Tengah dan Jawa Timur diprediksikan Jokowi-Ma'ruf Amin menang telak dari Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Menurut Yongki, dukungan yang diberikan rakyat itu tidak terlepas dari keberhasilan Jokowi membangun Indonesia yang merata di seluruh daerah selama empat tahun terakhir kepemimpinannya.
Fakta ini, kata Yongki, membuktikan bahwa rakyat tidak termakan oleh isu-isu hoaks atau tuduhan miring yang dialamatkan kepada Jokowi yang dilakukan kubu lawan.
"Politisasi agama, isu Jokowi pro-China proasing tidak terbukti. Yang rakyat tahu, Jokowi kerja membangun bangsa ini demi kepentingan rakyat," pungkasnya.
Baca juga:
Keluarga Uno yang Dukung Jokowi Ternyata Caleg Hanura
Tokoh Lintas Agama di Lampung Deklarasikan Dukungan Jokowi-Ma'ruf
Soal Tagline 0110, Politisi PPP Ini Sebut Masyarakat Cerdas Pilih Pemimpin
AHY Pidato Kebangsaan Malam Ini, Beri Rekomendasi Pemenang Pilpres 2019
Amien Rais: Kalau KPU-Bawaslu Kerja Jujur Kita Doakan Dapat Barokah Dari Allah
Ma'ruf Amin Gerakan Kiai NU untuk Tangkal Hoaks di Jabar