Ridwan Kamil duga bom di dekat mobil tvOne kelakuan orang iseng
Dia mengaku, kota besar seperti Bandung memang tidak lepas dari ancaman.
Wali Kota Bandung Ridwan Kamil tidak ambil pusing ihwal bom rakitan berisi paku (sebelumnya ditulis molotov) yang ditemukan di depan rumah dinasnya, Jalan Dalem Kaum, Kota Bandung saat malam tahun baru. Bom tersebut di letakkan di bawah mobil kru tvOne.
"Belum tentu pesan ke saya. Molotov itu bisa ke mana saja dan itu jalanan umum beda kalau di lempar ke rumah saya," kata pria yang akrab disapa Emil saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (1/1).
Dia menilai, tidak ada pesan yang dialamatkan ke dirinya dengan ledakan bom tersebut. "Mungkin itu kelakuan orang iseng. Saya tidak melihat sebuah pesan, saya sudah tanya ke Pak Kapolrestabes, enggak ada dampak, enggak ada kerusakan, cuma asap saja. Makanya si mobil tvOne itu enggak terpengaruh," terangnya.
Dia mengaku, kota besar seperti Bandung memang tidak lepas dari ancaman. Baginya itu sebuah dinamika ketika orang berlalu lalang.
"Itu dinamika kota metropolitan. Kalau di dalam rumah baru ada isu," ungkapnya.
Sebelumnya, ledakan bom terjadi di bawah mobil tvOne yang terparkir karena sedang meliput perayaan Tahun Baru di Bandung. Ledakan di bawah mobil APV berpelat B 1266 TOB warna silver itu terjadi sekitar pukul 01.20 WIB.
Kejadian tersebut terjadi di depan rumah dinas Wali Kota Bandung, di Jalan Dalem Kaum Bandung.