Rizal Ramli Nilai G20 Ujian Kepemimpinan Jokowi Hadapi Konflik Rusia-Ukraina
Rizal menjelaskan bahwa tetap diundangnya Presiden Rusia membuat Presiden Amerika Joe Biden memberikan ancaman kepada Indonesia. Namun, diundang atau tidak diundangnya Rusia tetap akan menjadi polemik tersendiri.
Ekonom senior Rizal Ramil menilai Indonesia menjadi tuan rumah sekaligus presidensi Group of Twenty (G20) 2022 menjadi momen untuk menguji kemampuan kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Hal tersebut ia ungkapkan karena melihat polemik terkait tetap diundangnya Presiden Rusia Vladimir Putin namun mendapat tentangan Amerika dan sekutunya.
Ia menjelaskan bahwa tetap diundangnya Presiden Rusia membuat Presiden Amerika Joe Biden memberikan ancaman kepada Indonesia. Namun, diundang atau tidak diundangnya Rusia tetap akan menjadi polemik tersendiri.
-
Mengapa Menko Airlangga Hartarto ikut dalam rombongan Presiden Jokowi ke KTT G20 India? “Di KTT India nanti Indonesia akan terus berupaya menjalin kerja sama dengan negara-negara lainnya dalam berbagai bidang, termasuk dalam bidang ekonomi. Sehingga nantinya pembangunan akan terus terjadi dan masyarakat akan sejahtera," tutur Ketua Umum DPP Partai Golkar ini.
-
Siapa yang mendampingi Presiden Jokowi di KTT G20 India selain Menko Airlangga? Selain Menko Airlangga, turut mendampingi Jokowi dalam penerbangan menuju New Delhi yakni, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Selanjutnya, ada juga Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
-
Kenapa Ridwan Kamil mengingatkan Presiden Jokowi tentang pembangunan IKN? Dalam Rapat Koordinasi Nasional IKN, pria yang akrab disapa Emil itu mengaku pernah mengingatkan Presiden RI Joko Widodo tentang kompleksitas dalam membangun ibu kota negara baru.
-
Apa yang Jokowi ajak untuk ditanggulangi di KTT ASEAN-India? "Selain itu kejahatan maritim juga harus kita tanggulangi seperti perompakan, penyelundupan manusia, narkotika, dan juga ilegal unregulated unreported IUU Fishing,"
-
Siapa yang mendampingi Presiden Jokowi saat tiba di GWK? Tepat pukul 18.53 WITA Presiden Jokowi tiba di GWK didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadi Mulyana, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno, dan Pj. Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya.
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
"Rusia diundang bisa ramai, dan Rusia tak diundang juga bisa ramai. Ini sebagai tes kepemimpinan (Jokowi) itu saat situasi sulit ini. Nah, punya kemampuan gak Jokowi mengatasi hal ini?" jelas Ramli di Tasikmalaya, Senin (28/3).
Ramli menerangkan, Amerika dipastikan akan memberikan desakan terhadap Indonesia yang menjadi tuan rumah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 agar tidak mengundang Putin. Saat ini, Indonesia diketahui tetap mengundangnya dalam KTT G20 di Bali pada 15-16 November 2022 mendatang.
"G20 ini kan Presiden Amerika Joe Biden ngancam Indonesia. Ancamannya yaitu satu keluarkan Rusia dari G20. Kalau enggak, (Indonesia) harus undang Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy," ungkapnya.
Sebelumnya, Presiden AS, Joe Biden menyampaikan, menurutnya Rusia harus dikeluarkan dari G20. Topik ini mencuat selama pertemuan Biden dengan para pemimpin dunia di Brussel, Belgia pada Kamis.
"Jawaban saya adalah iya, tergantung G20," jawab Biden ketika ditanya apakah Rusia harus dikeluarkan dari kelompok negara perekonomian terbesar itu, dilansir Reuters, Jumat (25/3).
Biden juga mengatakan, jika negara-negara seperti Indonesia dan lainnya tidak sepakat untuk mengeluarkan Rusia, lalu menurutnya, Ukraina harus diizinkan untuk menghadiri pertemuan tersebut.
KTT G20 tahun ini akan berlangsung di Indonesia pada Oktober mendatang. Presiden Rusia, Vladimir Putin dikabarkan akan menghadiri pertemuan para pemimpin dunia ini, walaupun sejumlah negara mendesak Rusia dikeluarkan dari G20.
Baca juga:
Indonesia Bisa Manfaatkan Forum G20 untuk Membahas Penanggulangan Tuberkulosis
PUPR Percantik Kawasan Garuda Wisnu Kencana Jelang KTT G20 Bali
Punya Kesempatan Berbincang dengan Presiden Jokowi, Raisa Ajak Bahas soal Ini
Rusia Santai Tanggapi Usulan Dikeluarkan dari G20
Dubes Ukraina: Putin Tidak Punya Hak Berbicara Tentang Perdamaian & Stabilitas Dunia
Menkes Budi: G20 Ciptakan Standar Prokes Global Perjalanan Internasional