Ruas Jalan Negara Labuan Bajo Menuju Ruteng Lumpuh Akibat Material Longsor
Bencana tanah longsor yang tidak jauh dari jembatan Ro'e, Kabupaten Manggarai Barat, itu terjadi sekitar pukul 14.00 Wita.
Ruas jalan negara Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat menuju Ruteng, Kabupaten Manggarai, Provinsi NTT tertutup tanah longsor akibat hujan deras pada Senin (13/12) ini. Arus transportasi darat yang menghubungkan dua daerah itu putus total.
"Kendaraan belum bisa melintas karena ruas jalan di lokasi kejadian masih tertutup dengan material longsor," kata Risal salah seorang warga Labuan Bajo yang masih berada di lokasi longsor saat dihubungi dari Kupang, Senin dilansir Antara.
-
Dimana tanah longsor terjadi di Kabupaten Karangasem? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Mengapa tanah longsor terjadi? Selain itu, waspada juga jika halaman atau lantai pada rumah tiba-tiba ambles, adanya tanah yang runtuh dalam jumlah yang besar, serta munculnya mata air secara tiba-tiba.
-
Kapan tebing tol di Bintaro longsor? Lurah Bintaro Riza Fauzi mengatakan, longsoran dinding pembatas tol setinggi enam meter tersebut terjadi pada pukul 13.25 WIB saat hujan deras mengguyur Jakarta.
-
Di mana saja bencana tanah longsor terjadi di Jawa Tengah? Cuaca ekstrem dalam beberapa hari belakangan membuat sejumlah daerah di Provinsi Jawa Tengah dilanda bencana longsor dan tanah bergerak. Salah satu bencana longsor itu terjadi di Desa Tundagan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, pada Minggu (3/3) petang. Bencana longsor juga terjadi di Dukuh Secang, Desa Jetis, Kecamatan Sambirejo, Sragen.
-
Kapan tanah longsor terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Kapan longsor di Kampung Gintung terjadi? Polda Jabar mengerahkan tim K-9 (tim anjing pelacak) untuk membantu pencarian Sembilan warga yang diduga menjadi korban longsor di Kampung Gintung, Desa Cibenda, Kacematan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB) Minggu (24/3/2024) sekitar pukul 23.00 WIB.
Bencana tanah longsor yang tidak jauh dari jembatan Ro'e, Kabupaten Manggarai Barat, itu terjadi sekitar pukul 14.00 Wita.
Risal mengatakan akibat banyaknya material longsor yang menutup jalan negara Labuan Bajo-Ruteng sehingga kendaraan yang hendak menuju Labuan Bajo maupun menuju Ruteng tidak bisa melintas.
Ia mengatakan tanah longsoran menyebabkan antrian kendaraan mencapai lebih dari dua kilometer baik kendaraan dari arah Labuan Bajo maupun dari Ruteng menuju Labuan Bajo.
"Kami sudah dua jam berada di lokasi longsor karena masih menunggu alat berat untuk membersihkan material longsor. Apabila sudah dibersihkan maka kendaraan sudah bisa melintas," kata Risal.
Hujan lebat masih terus terjadi di kawasan Ro'e yang rawan terjadi tanah longsor saat musim penghujan di Kabupaten Manggarai Barat itu.
Baca juga:
BPBD Majalengka Catat 29 Bencana Alam dalam Tiga Hari
Longsor Terjang Pesantren di Lebak, Seorang Santri Meninggal Tertimpa Batu Cadas
Hujan Deras Picu Banjir hingga Longsor di Denpasar dan Badung
Jalan Trans Sulawesi di Majene Tertutup Longsor, Satu Mobil Tertimpa Batu
Longsor Majalengka Sebabkan Tiga Akses Jalan Tertutup