Ryamizard Ryacudu Tetap Akan Ceramah Kebangsaan Meski Tak Lagi Jabat Menhan
Menurut dia, totalitasnya itu sebuah bukti bahwa begitu cintanya kepada negeri. Dia juga mengaku bakal sedih jika bangsa ini tidak lebih baik.
Jenderal TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu mengatakan, telah menyelesaikan amanah sebagai menteri dengan sebaik-baiknya. Bahkan dia sampai menginternalisasi jabatannya itu.
Hal itu, kata dia, ditunjukkan dari totalitasnya mengabdi kepada negeri. "Kalau orang mewaqafkan tanahnya untuk apa-apa, kalau saya waqafkan untuk bangsa dan negara," kata Ryamizard di Kemenhan, Jakarta, Rabu (23/10).
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Menurut dia, totalitasnya itu sebuah bukti bahwa begitu cintanya kepada negeri. Dia juga mengaku bakal sedih jika bangsa ini tidak lebih baik.
"Saya terima kasih sudah dipercaya. Saya bisa berada di tengah-tengah ini (Kemenhan) untuk menjaga bangsa ini," ungkapnya.
Tak Masalah Digantikan Prabowo
Ryamizard mengaku biasa saja ketika mengetahui Presiden Joko Widodo (Jokowi) memilih Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menggantikannya sebagai Menteri Pertahanan (Menhan). Kepastian Prabowo Subianto menjadi Menhan diumumkan Presiden Jokowi langsung hari ini di Istana Negara.
"Biasa aja, kenapa? Biasa-biasa aja kenapa?" kata Ryamizard di teras Gedung Urip Sumoharjo, Kementerian Pertahanan, Jakarta (23/10).
Menurut dia, jabatan itu amanah. Ryamizard mengungkapkan secara khusus bertemu Prabowo Subianto.
"Bagi saya tidak masalah, ini kan amanah. Saya menyelesaikan amanahnya dengan sebaik-baiknya," kata Ryamizard.
Purna Tugas Ingin Bercangkul
Ryamizard mengatakan setelah purna tugas bakal menyibukkan diri dengan sejumlah aktivitas. Ryamizard berseloroh dirinya akan menyangkul.
"Nyangkul," jawab Ryamizard spontan diikuti gelak tawa orang di sekitar.
"Banyak lah," lanjutnya.
Dia mengungkapkan, meskipun tugas di Kemenhan telah usai bukan berarti diam membangun negeri. Kata dia, ketidakterlibatannya dalam kabinet Jokowi bukan bermakna ia hanya jadi penonton.
Dulu, lanjut Ryamizard, saat ia menyelesaikan tugas sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad), selama delapan tahun ia berkeliling Indonesia untuk menyampaikan pesan.
"Saya tetap ceramah, ke Medan, ke Aceh, menyampaikan pesan ke bangsa," ungkapnya.
Menurutnya, sebagai prajurit tidak ada kata pensiun. Karena jika prajurit sudah bersumpah, maka sumpah itu mesti ia pegang hingga akhirnya hayatnya.
"Sapta Marga sumpah prajurit terus kita jalankan, ya," katanya.
Reporter: Yopi Makdori
(mdk/gil)