Saat Jokowi dan Iriana Sepedaan di Candi Borobudur
Saat Jokowi dan Iriana Sepedaan di Candi Borobudur. Sepanjang perjalanan menuju Candi Borobudur, warga tampak antusias menunggu kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu. Mereka berjejer rapi di pinggir jalan.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi ditemani Ibu Negara Iriana mengunjungi kawasan Candi Borobudur Kabupaten Magelang, Yogyakarta, pagi ini. Jokowi dan Iriana mengunjungi Candi Borobudur sambil berolahraga sepeda.
Berdasarkan pantauan, Jokowi dan Iriana mengendarai sepeda yang berbeda dari Manohara Resort menuju Candi Borobudur. Keduanya tiba di lokasi salah satu keajaiban dunia itu sekitar pukul 07.35 WIB.
-
Kenapa Jokowi memanggil Menaker Ida dan Kakak Cak Imin? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Bagaimana Presiden Jokowi diajak berfoto bersama? Jokowi bersama Menhan, Panglima TNI, dan tiga kepala staf kemudian kompak berfoto bersama menggunakan jaket bomber berwarna biru tua.
Sepanjang perjalanan menuju Candi Borobudur, warga tampak antusias menunggu kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu. Mereka berjejer rapi di pinggir jalan.
"Pak Jokowi, Pak Jokowi...," ucap para warga, Jumat (30/8).
Di belakang Jokowi tampak menyusul sejumlah menteri kabinet kerja. Mereka antara lain, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pariwisata Arief Yahya dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pramono.
Kedatangan Jokowi ke Candi Borobudur ini guna meninjau salah satu lokasi 'Bali Baru'. Jokowi dan Iriana juga berkeliling di sekitar Candi Borobudur. Dia sempat berbincang dengan jajaran menteri terkait rencana pengembangan pariwisata di lokasi tersebut.
Setelah mengunjungi Candi Borobudur, Jokowi akan memimpin rapat di Plataran Borobudur Resort and Spa. Adapun topik yang dibahas adalah mengenai percepatan pengembangan destinasi Borobudur.
Setelah melaksanakan ibadah Salat Jumat dan santap siang, Jokowi akan menuju Stadion Gemilang, Kabupaten Magelang. Di sana, dia membagikan sertifikat hak atas tanah untuk rakyat.
Sore harinya, Jokowi dan rombongan akan menuju Bandar Udara Internasional Yogyakarta Kulon Progo, untuk lepas landas menuju Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Seperti diketahui, Jokowi menetapkan Taman Wisata Borobudur sebagai salah satu destinasi wisata 'Bali Baru'. Pemerintah berharap pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta nantinya bisa mewujudkan program untuk menciptakan Bali baru.
Borobudur merupakan salah satu destinasi superprioritas yang ingin dikembangkan pemerintah selain, Danau Toba, Labuan Bajo, Mandalika, dan Manado. Pengembangan kawasan wisata ini adalah langkah strategis untuk menggenjot kinerja sektor pariwisata nasional.
Reporter: Lizsa Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Momen Jokowi dan Iriana Nonton Wayang Kulit dengan Warga Purwarejo
Terburu-buru Pilih Ibu Kota Baru
Presiden Jokowi Kehilangan 2 Sertifikat Tanah, Diumumkan di Koran Solo
VIDEO: Jokowi Minta Warga Tenang dan Tak Anarkis di Papua
Selamat Datang di Sepaku dan Samboja