Sandiaga: Kerugian Indonesia Batal Gelar Piala Dunia U-20 Minimal Rp3,7 T
Selain itu, target puluhan ribu kunjungan wisatawan mancanegara maupun suporter bola dari negara lain batal berkunjung ke Indonesia.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno membeberkan kerugian Indonesia setelah batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Sandiaga menyebut, untuk renovasi stadion pemerintah sudah mengucurkan dana Rp500 miliar lebih.
"Total kita sedang mengkaji dan sudah keluar hasil kajian awal di mana venue venue tersebut sudah direnovasi beberapa tahun terakhir oleh PUPR, Kemenpora ini jumlahnya sudah di atas 500 miliar lebih," kata Sandiaga di Lido, Bogor, Jawa Barat, Jumat (31/3).
-
Apa kepanjangan dari FIFA? Kepanjangan FIFA sendiri adalah Federation Internationale de Football Association.
-
Di mana Piala Dunia FIFA 2022 diadakan? Piala Dunia FIFA 2022 adalah turnamen Piala Dunia pertama yang diselenggarakan di negara Arab, tepatnya di Qatar.
-
Apa yang dikatakan Cristiano Ronaldo mengenai Piala Dunia? Kapten tim nasional Portugal, Cristiano Ronaldo, menyatakan bahwa dia tidak lagi memiliki ambisi untuk meraih gelar Piala Dunia. Menurutnya, kemenangan di Euro bersama timnya sudah cukup setara dengan pencapaian tersebut.
-
Bagaimana FIFA mendukung sepak bola Indonesia setelah kantor di Jakarta diresmikan? Terlebih, kantor tetap FIFA ini mendapat dukungan dari FIFA baik manajemen pertandingan, tata kelola keamanan, tata kelola perwasitan, hingga manajemen keamanan pertandingan."Ini adalah kantor Asia hub di sini sehingga kita harapkan dengan dukungan FIFA baik di manajemen pertandingan, tata kelola keamanan, kemudian tata kelola perwasitan, manajemen keamanan di pertandingan semuanya akan diberikan support, diberikan panduan oleh FIFA," kata Jokowi usai peresmian Kantor FIFA Asia di Menara Mandiri 2 Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang menarik perhatian FIFA? Kemenangan yang mengejutkan dari Timnas Indonesia U-20 atas Argentina U-20 telah menarik perhatian FIFA.
-
Apa yang dicapai oleh Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia? Menggenggam hasil imbang melawan Arab Saudi dan Australia dalam laga penting Kualifikasi Piala Dunia adalah prestasi yang signifikan bagi Timnas Indonesia.
Selain itu, target puluhan ribu kunjungan wisatawan mancanegara maupun suporter bola dari negara lain batal berkunjung ke Indonesia. Sandi mengatakan, jika dijumlah dengan harga tiket penonton kerugian minimalnya mencapai Rp3,7 triliun.
"Kalau ada suporter dari negara lain itu kita kalikan 50 saja bisa di atas 50.000 dan target pendapatan berbasis jumlah penonton yang sekitar 2 juta dalam pertandingan-pertandingan yang sudah disusun di enam kota itu total lebih dari 2 juta penonton - 2,3 juta penonton," tuturnya.
"Dan minimal dampaknya itu mencapai Rp3,7 triliun, dan ini kerugian yang sangat besar," ujar Sandiaga.
Berikutnya, Sandi menerangkan, reputasi juga Indonesia berdampak negatif untuk jangka panjang. Untuk mengatasi itu, Indonesia akan terus berupaya membuat event-event besar untuk memulihkan citra positif.
"Reputasi Indonesia sebagai penyelenggara event event berkelas dunia karena kita akan terus mengundang event-event berkelas dunia termasuk musik konser yang akan kita gelar dan kita juga akan mengundang di berbagai bidang itu citra dan reputasi Indonesia sebagai destinasi unggulan itu yang harus kita jaga jangan sampai terdampak negatif," ucapnya.
Sandiaga juga tengah mencari solusi untuk hotel-hotel disekitar venue Piala Dunia U-20 yang sudah keluar modal banyak. Dia berupaya agar kerugian Indonesia terlalu tidak parah.
"Pasti kecewa dan hotel-hotel di sekitar venue itu tadinya terkesan habis ini kita harus carikan jalannya agar kerugiannya tidak maksimal tapi kita coba pelajari kemungkinan akan adanya event-event pengganti itu yang lagi kita coba diskusikan dengan tim kami dari deputi bidang penyelenggaraan kegiatan," kata Sandi.
Sebelumnya, pengumuman pencabutan status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 diambil setelah Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu di Doha, Qatar, Rabu, 29 Maret 2023. Erick diutus oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk melakukan pertemuan tersebut.
"FIFA telah memutuskan, karena keadaan saat ini, untuk mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023," demikian pengumuman FIFA dalam laman resminya.
Setelah mengumumkan pembatalan itu, FIFA juga menyinggung soal kemungkinan sanksi buat Indonesia.
(mdk/ray)