Sisi lain Jonan: Marco anjing kesayangan hingga adik hijaber syar'i
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan dikenal sebagai sosok pekerja keras dengan leadership yang tegas. Berbagai persoalan rumit dan penuh tantangan pernah ia hadapi dan selesaikan, sejak menjadi Dirut PT KAI, Menteri Perhubungan, hingga saat ini sebagai Menteri ESDM.
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan dikenal sebagai sosok pekerja keras dengan leadership yang tegas. Berbagai persoalan rumit dan penuh tantangan pernah ia hadapi dan selesaikan, sejak menjadi Dirut PT KAI, Menteri Perhubungan, hingga saat ini sebagai Menteri ESDM.
Di balik sosok pekerja keras dan pemimpin tegas itu, siapa nyana Jonan memiliki sisi-sisi lain yang cukup menarik, bahkan menginspirasi.
Sisi lain itu bisa kita simak dari akun Facebook (FB) resminya, @IgnasiusJonan.Id, yang rutin meng-up date aktifitas Jonan. Biasanya sisi di luar kesehariannya sebagai menteri itu muncul di akun Facebook tersebut di akhir pekan.
Berikut beberapa di antaranya:
1. Marco Anjing Kesayangan
Pada 16 September 2017, akun @IgnasiusJonan.Id memposting foto Jonan tengah duduk di depan seekor anjing. Teks foto itu 'kenalkan Marco anggota keluarga saya yang setia, loyal, dan menyayangi kami sekeluarga'. Posting itu disambut heboh para netizen, khususnya para pecinta anjing. Meraup 396.419 viewers, lebih 24 ribu likes, lebih 1.800 komentar, dan 595 shares. Marco adalah anjing jenis Samoyed yang setia menemani keluarga Jonan sejak lebih empat tahun terakhir.
-
Apa yang di ekspor oleh Kementan? Wakil Presiden RI, KH Maruf Amin melepas ekspor komoditas pertanian ke 176 negara dengan nilai transaksi sebesar 12,45 triliun.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Bagaimana upaya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk mengurangi kemacetan di Jakarta? Pemerintah Provinsi DKI Jakarta masih mengkaji rencana perubahan jam kerja di DKI Jakarta yakni masuk pada jam 08.00 WIB dan 10.00 WIB dengan harapan dapat mengurangi kemacetan hingga 50 persen.
-
Kapan Jenderal Wismoyo menjabat sebagai Kepala Staf TNI AD? Jenderal TNI Wismoyo Arismunandar menjabat Kepala Staf TNI AD dari tahun 1993 sampai 1995.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
2. Boneka Hadiah Cathy
Pada Minggu 22 Oktober 2017, akun FB @IgnasiusJonan.Id memposting foto Jonan tengah menjinjing tas ukuran sedang, dengan aksesoris boneka mungil. Pada teks foto tersebut dijelaskan bahwa boneka itu adalah boneka mushroom train master alias Kepala Stasiun, hadiah dari putri keduanya Cathy Jonan sekitar sembilan tahun silam, saat masih menjadi Dirut PT KAI Boneka itu selalu menemani saat Jonan bertugas ke luar kota atau luar negeri, bermalam jauh dari keluarga.
3. Karya Dullah
Jonan ternyata penggemar dan kolektor lukisan. Pada Sabtu 4 November 2017, akun FB-nya memposting foto ia tengah menyemprotkan spray ke sebuah lukisan. Keterangannya singkat saja, 'merawat lukisan tua karya Dullah', tidak dijelaskan sejak kapan Jonan mengoleksi lukisan penari Bali tersebut, juga karya siapa saja yang dia koleksi selain karya Dullah tersebut.
4. Adik Hijaber Syar'i
Ini adalah foto yang sempat viral dan menjadi perbincangan luas para netizen. Foto Jonan dengan seorang perempuan muda yang mengenakan hijab syar'i, diposting pada 7 Mei 2017. Perempuan dengan hijab warna hitam itu ternyata adalah Desi Fatmawati, istri dari adik kandung Jonan bernama Muhammad Yusuf. Foto ini meraup 1.710.426 viewers, lebih 63 ribu likes, lebih 2,9 ribu shares, dan lebih 2 ribu komentar.
Jonan adalah penganut Katolik. Adiknya ada yang menganut Katolik, Islam, dan Hindu. Foto itu menggambarkan betapa keberagaman dan toleransi sudah menjadi keseharian keluarga Jonan. Sejumlah media online mengulas dan memberi apresiasi, dan menyebut Jonan dan keluarga sebagai salah satu teladan dalam menerapkan semangat keberagaman dan toleransi.
(mdk/hhw)