Soekarwo sudah tetapkan pilihan ke Khofifah sejak kedatangan Jokowi 2015 silam
"Istri saya njawil: Bu Khofifah gak ke Jatim ta? Istri saya kagum karena perhatian beliau (Khofifah) dalam mengentas kemiskinan, masalah-masalah sosial," kata Soekarwo.
Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Soekarwo mengungkap pilihan partainya mengusung Khofifah Indar Parawansan-Emil Elestianto Dardak di Pilgub Jawa Timur 2018 sudah tepat. Pihaknya siap all out memenangkap pasangan ini.
Penegasan ini diungkap saat Khofifah menggelar pertemuan di kantor DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Jalan Kertajaya Indah, Surabaya, Selasa (30/1). Soekarwo yang juga Gubernur Jawa Timur dua periode ini bahkan melempar pujian kepada Khofifah di hadapan jajaran petinggi partainya dan tim pemenangan Khofifah-Emil.
-
Siapa saja yang mendukung Khofifah di Pilgub Jatim? PAN, Gerindra, Golkar, dan Demokrat menyatakan kesiapannya untuk mendukung Khofifah di Pilgub Jatim.
-
Apa yang akan dilakukan Khofifah di Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Siapa yang berjuang melawan penjajah di Surabaya? Mereka gugur dengan mulia sebagai pahlawan yang ingin mempertahankan tanah air.
-
Kapan Khofifah memutuskan untuk ikut Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Kapan Prabowo tiba di Sumatera Barat? Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman pada Sabtu (9/12) pagi.
"Saya kira beliau (Khofifah) lebih hebat dari saya, sehingga jadi sangat tepat untuk menjadi gubernur," puji Soekarwo disambut tepuk tangan para hadirin.
Politikus yang akrab disapa Pakde Karwo ini juga menceritakan alasan partainya mengusung Khofifah-Emil. Selain cerdas dan sangat detil menyikapi semua persoalan di Jawa Timur, secara pribadi, dukungan itu juga saran istrinya, Nina Soekarwo.
Soekarwo menceritakan, saran istrinya mendukung Khofifah itu diutarakan saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke Bangkalan, Madura tahun 2015 silam.
Kemudian diceritakan, bahwa Khofifah yang masih menjabat Menteri Sosial disebut-sebut sebagai menteri hebat. Saat terjadi gempa di Timika, Papua, Khofifah langsung berada di lokasi kejadian tanpa menunggu instruksi.
"Istri saya njawil: Bu Khofifah gak ke Jatim ta? Istri saya kagum karena perhatian beliau (Khofifah) dalam mengentas kemiskinan, masalah-masalah sosial," kata Soekarwo.
"Saya kira, saya bersama DPD dan pribadi juga bude (Nina Soekarwo) titip salam tidak bisa hadir di sini karena jaga suara itu Bu Khofifah, ya karena bude Itu ketua PKK. Jadi malah tidak produktif kalau ada di sini," sambungnya.
(mdk/ded)