Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Batam, Iriana Jokowi Bagikan Sepeda ke Pelajar
Iriana ditemani Mufidah Jusuf Kalla dan istri menteri yang tergabung dalam Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE-KK).
Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi) memiliki cara tersendiri dalam mensosialisasikan bahaya narkoba kepada anak-anak. Bukan dengan pidato panjang lebar, Iriana mensosialisasikannya lewat kuis berhadiah.
Hal ini terlihat saat Iriana melakukan kunjungan kerja ke Batam Provinsi Kepulauan Riau, Rabu (7/8). Dalam kunjungannya, Iriana meninjau Sosialisasi Bahaya Narkoba, Hoaks, Perundungan, dan Pornografi kepada para pelajar di GOR Indoor Tumenggung.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang dilakukan Ira Wibowo baru-baru ini? Ira Wibowo baru-baru ini mengikuti perlombaan lari yang diadakan oleh salah satu perguruan tinggi negeri di Jakarta.
-
Kapan Ira Wibowo mengikuti lomba lari? 2 Artis berdarah campuran Jerman-Indonesia ini memulai lomba lari sejak matahari baru terbit.
-
Kenapa banyak orang menilai Erina Gudono mirip dengan Iriana Jokowi? Banyak dari masyarakat yang menilai Erina bak seperti anak kandung Iriana Jokowi. Potret Erina dan Irianan Jokowi yang selalu kembaran saat berbusana ini lantas menjadi sorotan.
-
Apa rahasia awet muda Ira Wibowo? Salah satu rahasia awet muda Ira ternyata adalah rajin olahraga.
-
Siapa saja yang ikut berfoto dengan Ira Wibowo? Ira juga terlihat tak menua saat melakukan sesi foto bersama Dian Sastro dan Dominique Sanda.
Iriana ditemani Mufidah Jusuf Kalla dan istri menteri yang tergabung dalam Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE-KK).
"Tadi sudah diberi sosialisasi bahaya narkoba ya? Bahaya narkoba itu bagaimana?" tanya Iriana kepada seorang siswa yang maju menjawab kuis.
"Sangat bahaya, bisa merusak otak, masa depan jadi tidak cerah, dapat menyebabkan kegilaan, dan dapat merusak kejasmanian," jawab siswa bernama Muhammad Rasyid Irawan itu.
Berhasil menjawab pertanyaan, Iriana pun memberikan hadiah berupa sepeda kepada siswa kelas XI SMK itu. Mufidah Jusuf Kalla pun melontarkan pertanyaan terkait narkoba.
Siswa yang menjawab dengan benar langsung diberikan hadiah berupa laptop. Suasana mulai riuh kala para siswa yang lain juga ingin mendapatkan hadiah dari Iriana dan Mufidah.
Melihat itu, Ketua Bidang III OASE-KK Nora Tristiyana Ryamizard Ryacudu akhirnya memberikan pertanyaan kuis seputar bahaya narkoba.
"Ibu minta tolong siapa yang bisa menjelaskan narkoba itu apa? Singkat jelas. SMP satu, SMA satu ya," ujarnya.
Ramai-ramai siswa menunjuk tangan dan berebut untuk menjawab pertanyaan tersebut. Seorang siswi yang dipilih kemudian menjawab pertanyaan tersebut dengan lugas.
"Narkoba itu zat-zat atau obat yang dapat merusak syaraf otak maupun tubuh lain. Walaupun narkoba bisa membantu, tapi kita tak bisa menggunakan lebih dari yang seharusnya kita gunakan. Narkoba itu zat-zat yang enggak boleh kita salah gunakan," jawabnya.
Tak mau kalah, siswa yang lain juga turut maju menjawab dengan lebih lengkap dengan Undang-undang. Dia menjelaskan bahwa narkoba adalah zat yang dapat menyebabkan kehilangan atau kekurangan kesadaran, menghilangkan rasa nyeri, dan mengakibatkan ketergantungan.
Atas jawabannya tersebut, kedua pelajar tingkat itu pun diberi hadiah yang kemudian disambut riuh seisi GOR. Para siswa tampak senang begitu mendapat hadiah dari Iriana. Mereka juga berkesempatan untuk berfoto bersama Ibu Negara.
Reporter: Lizsa Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Iriana Jokowi dan Mufidah Kalla Lepas 4 Ekor Elang Bondol di Batam
Tanam Mangrove di Batam, Iriana Jokowi Tak Takut Kulit Jadi Hitam
Tinjau Revitalisasi Pasar Sukawati Bali, Jokowi dan Iriana Belanja Buah
Akhir Pekan, Jokowi dan Iriana Ajak Jan Ethes Hadiri Pawai Kesenian Bali
Didampingi Luhut, Jokowi dan Iriana Besok Risma di RSUD Dr Soetomo
Momen Jokowi dan Iriana Menyusuri Batu Terjal di Goa Batu Cermin
Senangnya Anak-Anak TK di Batam Saat Bertemu Langsung Iriana Jokowi