Sudah 7 Calon Jemaah Haji Embarkasi Medan Wafat
Yang teranyar meninggal dunia yakni calhaj bernama Khairul Saleh (64). Pria asal Kotanopan yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter 17) Embarkasi Medan ini meninggal dunia seusai mengalami sesak napas.
Seorang calon jemaah haji (calhaj) Embarkasi Medan meninggal dunia dalam perjalanan menuju Asrama Haji, Senin (29/7) pagi. Total sudah 7 calhaj asal Sumut yang wafat pada musim haji 2019.
Yang teranyar meninggal dunia yakni calhaj bernama Khairul Saleh (64). Pria asal Kotanopan yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter 17) Embarkasi Medan ini meninggal dunia seusai mengalami sesak napas.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Kapan jemaah haji melempar jumrah? Prosesi ini dilakukan pada hari-hari tertentu dalam perjalanan haji.
-
Apa yang dimaksud dengan haji mabrur? "Kata 'mabrur' sendiri merujuk pada haji yang diterima dan diberkahi dengan segala kebaikan. Ucapan ini mencerminkan harapan agar setiap amal ibadah yang dilakukan selama di tanah suci membawa dampak positif dan perubahan yang lebih baik pada diri sang haji."
"Beliau sudah mengalami sesak napas sejak akan dilepas di Masjid Agung Madina pada Minggu (28/7)," kata Kepala Seksi Haji Kantor Kemenag Kabupaten Mandailing Natal, Ikhwan Siddiqi, Senin (29/7).
Karena rombongan sudah akan berangkat, Khairul dimasukkan ke dalam ambulans milik Pemkab Madina. Dia kemudian diantar ke RSUD Panyabungan, sedangkan rombongannya bergerak ke Medan.
Tengah malam, kondisi Khairullah dikabarkan membaik. Tim dokter yang menangani pun membawanya menuju Asrama Haji Medan menggunakan ambulans.
"Sesampainya di Sarulla, Tapanuli Utara sekitar pukul 06.15 WIB tadi, saya dikabari tim medis bahwa beliau sudah meninggal. Saya pun meminta agar tim dokter yang membawa calon haji itu kembali ke Kotanopan," terang Ikhwan.
Dengan meninggalnya Khairullah, calhaj Kloter 17 yang sebelumnya berjumlah 111 orang menjadi 110 orang. Sementara hingga saat ini sudah 7 orang calhaj Embarkasi Medan yang gagal berangkat karena meninggal dunia. Rinciannya, 3 orang meninggal dunia di Tanah Suci, sedangkan 4 lainnya meninggal sebelum berangkat.
Baca juga:
Menderita Sakit Paru-paru, Calon Haji Asal Ponorogo Meninggal Dunia di Makkah
Seorang Calon Haji Asal Banyumas Meninggal di Tanah Suci
Jemaah Calhaj Asal Sumsel Ketahuan Bawa 2 Kg Timun Sebelum Terbang ke Jeddah
Bus Jemaah Calon Haji Kota Palangka Raya Terbalik, Sejumlah Orang Luka Ringan
5 Jemaah Calon Haji Asal Embarkasi Solo Meninggal Dunia
70 Persen Jemaah Haji Jawa Barat Beresiko Tinggi
Wajah Bahagia Warga Palestina Saat Berangkat Naik Haji