Tabrak 2 Polisi Demi Hindari Razia, Pemotor Berhasil Kabur tapi Pelat Nomor Jatuh
Dua polisi ditabrak oleh dua pengendara, saat melakukan razia kendaraan brong di depan Mapolsek Denpasar Selatan, Jalan Bypass Ngurah Rai, Sanur Kaja, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali.
Dua polisi ditabrak oleh dua pengendara, saat melakukan razia kendaraan brong di depan Mapolsek Denpasar Selatan, Jalan Bypass Ngurah Rai, Sanur Kaja, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali.
Kedua korban mengalami cidera. Salah satu pengendara sepeda motor yang menabrak polisi itu kabur dan pelat nomor copot.
-
Apa yang sedang viral di Makassar? Viral Masjid Dijual di Makassar, Ini Penjelasan Camat dan Imam Masjid Fatimah Umar di Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar viral karena hendak dijual.
-
Apa yang viral di Babelan Bekasi? Viral Video Pungli di Babelan Bekasi Palaki Sopir Truk Tiap Lima Meter, Ini Faktanya Beredar video pungli di Babelan Bekasi. Seorang sopir truk yang melintas di kawasan Jalan Raya Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat merekam banyaknya aktivitas pungli baru-baru ini.
-
Di mana kuburan viral itu berada? Lokasi kuburan itu berada tengah gang sempit RT.03,RW.04, Kelurahan Pisangan Timur, Pulo Gadung, Jakarta Timur.
-
Apa yang viral di Bangkalan Madura? Viral video memperlihatkan seekor anjing laut yang tidak sewajarnya dikarenakan berkepala sapi yang berada di Kabupaten Bangkalan, Provinsi Jawa Timur.
-
Kenapa Pantai Widodaren viral? Keberadaannya belum banyak yang tahu. Namun belakangan ini, pantai ini viral karena keindahannya.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
"Ada dua personel kami yang tertabrak atau terkena tabrak. Dan satu pelat (kendaraan) jatuh itu yang menabrak dan akan kami cari siapa pelakunya, dan pelakunya waktu itu kabur," kata Kapolsek Denpasar Selatan AKP Ida Ayu Made Kalpika Sari di Mapolsek Kuta Selatan, Rabu (31/5).
Saat razia digelar, para personel membagi tugas. ada yang bagian menghentikan kendaraan, serta pengecekan kendaraan dan surat-surat. Kemudian ada juga anggota yang berpakaian preman.
Selanjutnya, saat razia ada rombongan sepeda motor yang melintas dan melihat razia. Kemudian mereka berbalik arah dengan melawan arus. Dua dari mereka menabrak polisi.
"(Anggota yang tertabrak) sehat hanya biru-biru saja. (Kalau pelaku) kita temukan, pasti sanksi lebih berat dari yang lain. Karena sudah menghindar pada saat melaksanakan operasi dan itupun melawan petugas," ujarnya.
Sementara itu, dalam razia kendaraan brong tersebut polisi berhasil mengamankan 71 kendaraan sepeda motor dari segala merek, 40 di antaranya adalah kendaraan brong.
"Selama 30 menit kita mengamankan 71 kendaraan. Jadi total yang kami sita 71 (kendaraan). Kemudian, yang di sini kami amankan adalah 40 kendaraan brong. Ada satu kendaraan yang memiliki pelanggaran sebanyak tiga pasal, dan tentu saja dari kendaraan brong tersebut banyak yang tidak menggunakan pelat nomor dan juga spion," pungkasnya.