Tol Pejagan-Brebes macet tak bergerak, kendaraan mogok BBM habis
Meski sudah diberlakukan sistem contra flow, kemacetan masih saja tetap terjadi
Kemacetan parah masih tetap terjadi di Tol Pejagan arah Brebes. Meski sudah diberlakukan sistem contra flow untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas, ToL Pejagan-Brebes cenderung tak bergerak, Senin (4/7) pagi.
Banyak kendaraan yang kehabisan bahan bakar minyak. Volume arus lalu lintas kendaraan di jalur pantura padat merayap sejak Minggu (3/7) malam.
"Lalu lintas #ArusMudik2016 di tol Pejagan (arah Brebes) hingga saat ini masih padat cenderung tidak bergerak, pengendara diimbau bersabar," tulis aku twitter TMC Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro
"Pemudik yang akan melintasi tol Pejagan-Brebes disarankan mengisi penuh bahan bakar kendaraan, dikarenakan SPBU pertama berada di Kaligangsa, Tegal,"
Pemudik dengan aku dennis oktavianto @pembangkang14 mengtakan, banyak kendaraan yang kehabisan bahan bakar minyak. SPBU di Brebes banyak yang stoknya habis, padahal banyak pengendara yang ke luar dari Tol Pejagan ingin mengisi BBM.
"@PTPERTAMINA hay Pertamina, kami kehabisan bensin nih, sampai mogok mobil kami, padahal sudah 4 POM bensin kami datangi mohon bantuanya. Lokasi Brebes," tulisnya.
"@lewatmana #mudik #mudikmotor waspada bensin eceran seputar brebes matok harga hingga Rp. 30.000 / liter.." tulis akun Dian Sasmita @TerapiInggris
"Bagi pemudik yang akan melewati daerah Brebes baik dari jalur Utara, tengah dan selatan. Diharapkan untuk membawa bensin ," tambah Viking Brebes @VikingBrebes
"Imbas banyaknya kendaraan yg mogok akibat kehabisan bahan bakar, #Lalin di tol Pejagan (arah Brebes) padat cenderung tdk bergerak #mudik2016," TMC Polda Metro