Update Kasus Covid-19 di Indonesia Hari Ini per 9 Juni 2022
Sementara, kasus aktif atau pasien positif Covid-19 yang masih menjalani perawatan atau isolasi tercatat sebanyak 4.061, bertambah 139 dari data kemarin masih 3.922.
Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 harian nasional masih terus meningkat. Dalam 24 jam terakhir hingga hari ini, Kamis (9/6), kasus Covid-19 bertambah 556.
Penambahan ini merupakan tertinggi sejak 27 April 2022 yang meningkat 617. Total kumulatif kasus positif Covid-19 di Tanah Air menjadi 6.058.736, tercatat sejak awal Maret 2020.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
Tak hanya kasus positif, pasien sembuh dari Covid-19 juga meningkat. Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat hari ini pasien sembuh bertambah 410, lebih tinggi dari data kemarin meningkat 258.
Total pasien sembuh dari virus SARS-CoV-2 itu menjadi 5.898.040. Kematian dengan Covid-19 juga masih meningkat, yakni 7 sehingga total keseluruhan menjadi 156.635.
Sementara, kasus aktif atau pasien positif Covid-19 yang masih menjalani perawatan atau isolasi tercatat sebanyak 4.061, bertambah 139 dari data kemarin masih 3.922.
Data yang dilaporkan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 ini bisa diakses melalui covid19.go.iddan kemkes.go.id. Data bersumber dari Kementerian Kesehatan.
Baca juga:
Menkes Vietnam dan Jenderal Militer Ditangkap karena Mark-Up Harga Tes Covid-19
Luhut Beberkan Peluang RI Memasuki Endemi: Tunggu 2 Bulan Lagi
Luhut: Tak Boleh Merasa Paling Baik soal Penanganan Covid, Jangan Saling Menyalahkan
Bisnis Ini Bisa Jadi Pilihan Usaha di Tengah Pandemi
Kasus Covid-19 Kembali Naik, Satgas Ingatkan Masyarakat dan Pemda Tak Lengah
Satgas Covid-19: Kencangkan Prokes Demi Cegah Terjadinya Pandemi Baru