Usai Dilantik Jokowi, Kapolri Idham Azis Temui Panglima TNI Bahas Sinergitas
Iqbal menyebutkan, Idham Azis akan bertemu dengan Hadi sebagai silaturahmi. Selain itu, Idham Azis bersilaturahmi sebagai junior Hadi dalam akademi angkatan.
Usai dilantik Presiden Jokowi di Istana, Kapolri Jenderal Idham Azis langsung melakukan pertemuan dengan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Pertemuan dilakukan tertutup di Kantor Hadi di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat (1/11).
Pantauan merdeka.com, sekitar pukul 13.20 WIB mobil Kapolri beserta jajaran tampak terparkir di Kantor Panglima TNI. Berdasarkan informasi, pertemuan dilakukan hanya sebatas silaturahmi sembari meminum kopi.
-
Di mana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berada ketika HUT PP Polri? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Kapan M. Hasan menjabat sebagai Kapolri? Jenderal Polisi (Purn.) Drs. Mohamad Hasan adalah seorang Kepala Kepolisian Republik Indonesia di era Orde Baru (1971-1974) dan pernah menjabat sebagai Duta Besar RI untuk Malaysia dari tahun 1974 hingga 1978.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Kapan Polri mengatur pangkat polisi? Hal itu sesuai dengan peraturan Kapolri Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Bagaimana reaksi para prajurit TNI saat Kasad Maruli menang adu panco? Beberapa penonton yang memberikan dukungan kepada Kasad pun puas dengan sorakan yang sebelumnya mereka teriakkan.
-
Kapan seleksi tingkat Mabes Polri untuk calon taruna Akpol yang lulus di Polda NTT? Mereka yang lulus masih akan mengikuti seleksi di tingkat Mabes Polri pada 7 Juli hingga 1 Agustus 2024.
Pertemuan tertutup ini dilakukan selama 30 menit.
Seperti diberitakan sebelumnya, Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Mochammad Iqbal mengatakan, mantan Kapolda Metro Jaya itu menemui Hadi usai melaksanakan ibadah shalat Jumat. Pertemuan tersebut merupakan kunjungan pertama Idham usai resmi dilantik sebagai Kapolri.
"Setelah salat Jumat, rencananya Insyaallah beliau akan berkunjung kepada Bapak Panglima TNI, kalau tidak salah bisa di Medan Merdeka Barat ada kantornya Pak panglima disitu untuk tentunya melakukan kunjungan pertama," kata Iqbal.
Iqbal menyebutkan, Idham Azis akan bertemu dengan Hadi sebagai silaturahmi. Selain itu, Idham Azis bersilaturahmi sebagai junior Hadi dalam akademi angkatan.
"Ya, meminta katakanlah restu, juga support dan memohon masukan bagaimana sinergitas TNI dan Polri yang sudah kuat, dikuatkan kembali. Intinya itu," katanya.
Baca juga:
Polri Soal Perkembangan Signifikan Kasus Novel: Kalau Tuhan Ridho, Kami Akan Ungkap
Sowan ke Panglima Hadi, Kapolri Ingin Perkuat Sinergitas TNI-Polri
Idham Azis Naik Jadi Kapolri, Siapa Isi Posisi Kabareskrim Polri?
Mendagri Harap Kapolri Idham Azis Bikin Polri dan Kepala Daerah Kompak
Usai Dilantik, Kapolri Idham Azis akan Silaturahmi ke Panglima TNI
PKB: Idham Azis Jenderal Pendiam, Banyak Kasus Selesai Tanpa Gembar-Gembor