Uskup Agung Jakarta imbau umat sukseskan Pilkada serentak 2017
Ignatius berharap Pilkada akan berjalan dengan jujur dan adil dan meminta semua pihak bekerja sama menjaga jalannya Pilkada yang aman dan damai.
Uskup Agung Jakarta, Ignatius Suharyo mengimbau umatnya untuk ikut serta meningkatkan kualitas demokrasi di Indonesia melalui ajang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak yang akan dilaksanakan 15 Februari 2017 mendatang.
Dia menilai bahwa hal tersebut adalah bentuk kerja keras sebagai warga negara yang baik dalam mendewasakan dan meningkatkan kualitas demokrasi.
"Penyelenggaraan pemilu merupakan salah satu sarananya. Seperti pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada 15 februari 2017 di 101 daerah terdiri dari atas 7 provinsi, 75 kabupaten dan 18 kota. Peristiwa itu akan menjadi ujian bagi partisipasi politik, masyarakat dan peningkatan kualitas pelaksana serta proses penyelenggara pesta demokrasi tersebut," kata Ignatius di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Minggu (25/12).
Selain itu, ignatius juga mengimbau agar warga tidak takut menghadapi setiap permasalahan yang terjadi di Indonesia.
"Tantangan-tantangan tersebut sebagai mana juga masalah mainnya harus kita hadapi," ujarnya.
Ignatius berharap Pilkada akan berjalan dengan jujur dan adil dan meminta semua pihak bekerja sama menjaga jalannya Pilkada yang aman dan damai.
"Kita tingkatkan kualitas demokrasi kita melalui keterlibatan penuh tanggungjawab dengan menggunakan hak pilih dan aktif berperan serta dalam seluruh tahapan dan pelaksanaan pilkada. Kita juga berharap agar penyelenggara pilkada dan para calon menjunjung tinggi kejujuran dan bersikap sportif, menaati semua aturan yang sudah ditentukan," tegasnya.
Agar Pilkada berjalan dengan sebagaimana mestinya, Ignatius tidak mengharapkan terjadinya pelanggaran dan kecurangan yang bisa merusak kualitas Pilkada.
"Kita tolak politik uang jangan sampai harga diri dan kedaulatan kita sebagai pemilih kita korbankan hanya demi uang," pungkasnya.
Baca juga:
Uskup Agung Jakarta imbau umat sukseskan Pilkada serentak 2017
KPU ingatkan warga pastikan namanya masuk DPT di situs resmi KPU
Kesejahteraan, narkoba dan mitigasi bencana fokus debat Pilgub Aceh
KPI khawatir acara debat kandidat Pilkada di TV buat bingung warga
Pilkada Serentak 2017, Idrus Marham tegaskan LPM netral
Dhani klaim elektabilitasnya naik meski terjerat kasus hina Jokowi
Baliho roboh timpa pemotor hingga tewas milik KPU Yogyakarta
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Kenapa Pilkada Serentak dianggap penting? Sejak terakhir dilaksanakan tahun 2020, kali ini Pilkada serentak diselenggarakan pada tahun 2024. Dengan begitu, penting bagi masyarakat Indonesia untuk mengetahui kapan Pilkada serentak dilaksanakan 2024.
-
Kenapa Pilkada itu penting? Pilkada artinya singkatan dari Pemilihan Kepala Daerah, adalah salah satu momen krusial dalam sistem demokrasi kita.