Waldi, korban insiden Tol Becakayu hanya sebatang kara di Jakarta
Waldi jatuh dan mengalami luka-luka di bagian wajahnya. Sebelum dibawa ke rumah sakit, Waldi sempat pulang ke tempat tinggal sementara bagi pekerja tak jauh dari lokasi kecelakaan.
Satu dari tujuh pekerja proyek tol Becakayu yang menjadi korban robohnya penyangga cetakan beton Selasa (20/2) dini hari dirawat di RS Polri Kramat Jati. Ia adalah Waldi (43), warga Kendal, Jawa Tengah.
Saat kejadian, Waldi baru saja selesai melakukan pengecoran dan masih berada di atas. Tiba-tiba penyangga yang baru dicor itu roboh.
-
Apa yang ditemukan oleh pekerja proyek tersebut? Tulang manusia yang ditemukan pekerja proyek di sekitar lokasi pembangunan memorial Living Park Rumoh Geudong di Gampong Bilie Aron, Glumpang Tiga, Pidie, beberapa waktu lalu.
-
Apa yang ditemukan pekerja konstruksi saat perbaikan jalan di Pulau Hitra? Dilansir Archeology News, kerangka manusia Hitra tersebut pertama kali ditemukan saat perbaikan jalan menuju Fausland di Pulau Hitra pada 1916. Para pekerja konstruksi menemukan kerangka di tengah pasir dan kerikil di sekitar garis pantai Barmfjorden.
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Dimana lokasi pembebasan lahan untuk pembangunan infrastruktur pengendalian banjir di IKN? Tim terpadu fokus mempercepat pembebasan lahan warga terdampak pembangunan infrastruktur pengendalian banjir di Kelurahan Sepaku, lanjut Alimuddin, serta lahan milik warga masuk areal pembangunan jalan bebas hambatan atau tol seksi 6A dan 6B di Kelurahan Pemaluan, Kecamatan Sepaku.
-
Apa yang menjadi beban kerja para buruh di perkebunan karet Aceh Timur? Mereka bisa bekerja lebih dari 12 jam dan sangat memberatkan fisik para buruh. Mereka biasanya menyadap getah selama 5 jam, mengurus pohon karet muda selama 3 jam, dan mengolah lateks menjadi bahan karet yang memakan waktu 5 jam.
-
Kapan Jembatan Kereta Api Rancagoong dibangun? Mengutip kanal Youtube sejarah dan bangunan lawas di Bandung, Jejak Siborik, jembatan kereta api Rancagoong dahulu merupakan jalur perlintasan kereta api yang dibangun pada 1923.
Waldi jatuh dan mengalami luka-luka di bagian wajahnya. Sebelum dibawa ke rumah sakit, Waldi sempat pulang ke tempat tinggal sementara bagi pekerja tak jauh dari lokasi kecelakaan.
Ia pun sempat mandi dan membersihkan lukanya sendiri. Setelah itu baru kemudian dilarikan ke rumah sakit.
Hal itu diceritakan Waldi saat ditemui di ruang rawat inap VIP RS Polri Kramat Jati, Selasa (20/2). Dengan suara terbata karena menahan rasa sakit di sekujur wajahnya, Waldi mengatakan alasannya sempat pulang ke bedeng, dimana ia tinggal.
"Saya trauma. Dulu pernah kecelakaan dan luka di bagian perut. Saat ke rumah sakit saat lukanya itu dibersihkan sakit sekali. Jadi saya bersihkan sendiri dulu," ceritanya.
Waldi mulai bekerja di proyek tol Becakayu setelah Idul Fitri 2017 lalu. Di Jakarta ia tinggal sendiri. Keluarganya tinggal di Kendal, Jawa Tengah.
Ia pun telah menghubungi keluarganya perihal kecelakaan yang menimpanya. Saat ini keluarganya sedang dalam perjalanan menuju Jakarta. "Mungkin nanti sore sampai sini," kata dia. Ia juga merasa sedih dengan kejadian yang menimpanya, apalagi jauh dari keluarga.
Wajah Waldi sebagian besar mengalami luka. Hidungnya masih diperban. Di ruang rawat inap, ia ditemani beberapa orang rekan kerjanya.
Baca juga:
DPR: Proyek infrastruktur jangan sampai kejar target tapi abaikan keselamatan
Satu pekerja tol Becakayu alami luka di bagian wajah
Dugaan awal insiden Tol Becakayu karena kelalaian saat pemasangan bekisting
Insiden Tol Becakayu, anggota DPR minta PT Waskita diberi sanksi tegas
Marak kecelakaan kerja, Jokowi minta Kementerian PU tingkatkan pengawasan