Wapres JK: Anies jadi gubernur tanggal 16 Oktober
Wapres JK: Anies jadi gubernur tanggal 16 Oktober. Wakil Presiden Jusuf Kalla memastikan pelantikan Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan dan wakilnya Sandiaga Uno akan dilakukan pada 16 Oktober 2017. Untuk jam, JK masih belum mengetahui.
Wakil Presiden Jusuf Kalla memastikan pelantikan Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan dan wakilnya Sandiaga Uno akan dilakukan pada 16 Oktober 2017. Untuk jam, JK masih belum mengetahui.
"Itu (Anies Baswedan) akan menjadi gubernur tanggal 16 (Oktober 2017)," katanya di Kantor Wakil Presiden, Jalan Medan Merdeka Barat, Rabu (4/10).
Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengatakan pelantikan Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan dan wakilnya Sandiaga Uno akan dilakukan bulan Oktober 2017. Namun, dia belum bisa memastikan tanggal pelantikannya.
"Oktober ini (pelantikan Anies-Sandi), (tapi) saya belum tahu kapan (tanggalnya)," ucap dia di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (28/9).
Meski begitu, Tjahjo memastikan pelantikan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno akan dilakukan di Istana Negara, Jakarta. Presiden Joko Widodo akan menyaksikan langsung pengucapan sumpah jabatan keduanya.
Mengenai jadwal pelantikan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno akan bersamaan dengan kepala daerah terpilih lainnya, Mendagri juga mengaku tak tahu. Menurut dia, Menteri Sekretariat Negara yang mengatur jadwal pelantikan kepala daerah di Istana Negara.
"Apakah mau bersamaan, atau masing masing saya serahkan ke Mensesneg saja," pungkasnya.
Baca juga:
Kemendagri usul Anies-Sandiaga dilantik pada 16 Oktober
Fadli Zon titip pesan buat Anies-Sandi jelang dilantik pimpin DKI
Jelang pelantikan, Anies-Sandi diminta Fadli Zon bahagiakan rakyat
Kado Djarot jelang lengser buat Anies-Sandi
Djarot sebut PDIP punya 28 kursi, kinerja Anies-Sandi bakal diawasi
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah melakukan pertemuan dengan Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Siapa yang disebut-sebut akan menjadi Cawapres Anies Baswedan? Nama Yenny sebelumnya disebut sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Baswedan.
-
Kenapa Ridwan Kamil menemui Jusuf Kalla? “Beliau kan orang pintar ya dan penuh dengan pengalaman, arif, bijaksana. Sehingga saya perlu mendapatkan arahan, wejangannya dari beliau,” sambungnya.