Wapres Ma'ruf Sebut Produk Halal untuk Beragam Kalangan
Ma’ruf menuturkan, ekonomi dan keuangan syariah global terus menunjukkan tren yang semakin berkembang. Antara lain didorong oleh laju pertumbuhan populasi muslim dunia yang meningkat.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin menilai, kebutuhan terhadap produk dengan atribut-atribut halal tak hanya dirasakan oleh umat muslim. Menurutnya, produk halal juga dibutuhkan oleh beragam kalangan.
"Kebutuhan terhadap produk dengan atribut-atribut halal tersebut tidak hanya dirasakan oleh umat muslim, namun juga masyarakat non-muslim dan negara yang mayoritas penduduknya bukan muslim," katanya dalam acara pembukaan Kongres Halal Internasional 2022 di Novotel Bangka Belitung, Selasa (14/6).
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Kenapa Wapres Ma'aruf Amin menekankan pentingnya hilirisasi pertanian? Selain dapat meningkatkan ekspor pertanian secara keseluruhan, hilirisasi turut mendorong upaya pemerintah dalam pengembangan usaha dan peningkatan pendapatan masyarakat kecil.
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
"Hal ini menjadikan produk ekonomi dan keuangan syariah bersifat inklusif, tidak diperuntukkan hanya bagi pemeluk agama Islam saja, tapi juga dibutuhkan oleh beragam kalangan," sambungnya.
Ma’ruf menuturkan, ekonomi dan keuangan syariah global terus menunjukkan tren yang semakin berkembang. Antara lain didorong oleh laju pertumbuhan populasi muslim dunia yang meningkat.
"Dan diiringi perubahan pola pikir konsumen yang ingin mengonsumsi produk-produk yang memenuhi syariat agama, standar etika, berkualitas tinggi, dan aman," ujarnya.
Oleh karena itu, potensi pengembangan ekonomi dan keuangan syariah secara global sangat besar, khususnya prospek di masa depan. Dia bilang, berdasarkan Laporan Ekonomi dan Keuangan Syariah 2021 dari Bank Indonesia, pangsa sektor prioritas dalam mata rantai ekonomi halal terhadap PDB Indonesia meningkat menjadi 25,4 persen.
"Dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 24,8 persen dengan kontribusi tertinggi dari sektor pertanian, diikuti makanan halal, pariwisata ramah muslim, dan fashion muslim," tutup Ma’ruf.
Baca juga:
Wapres Minta 10 Juta Sertifikasi Halal Bagi UMK Direalisasikan
Wapres Ma'ruf Amin soal Reshuffle Kabinet: Tunggu Saja Presiden
Ma'ruf Amin: Saya Ini Santri Tetapi Bisa Jadi Wakil Presiden
Terbang ke Bangka Belitung, Wapres akan Buka Kongres Halal Internasional 2022
Wapres Bertemu Menlu Bosnia: Perlu Diperkuat Kerja Sama yang Konkret
Wapres Maruf Amin Hadiri Silaturahmi Kerja Nasional IAEI
IAEI Diminta Manfaatkan G20 Tawarkan Ekonomi Syariah Jadi Solusi Pemulihan Global