3 Tokoh penting ini gabung kubu Jokowi setelah dilobi Erick Thohir
Atas lobi-lobi politik Erick, para tokoh ini bersedia menjadi bagian dari kubu Jokowi-Ma'ruf Amin. Bahkan mereka telah diberi tugas khusus dalam tim pemenangan.
Masuknya Erick Thohir menjadi ketua tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin semakin memperkuat kubu pasangan tersebut. Hal ini dapat dilihat dari bergabungnya beberapa tokoh penting ke dalam barisan capres-cawapres nomor urut 01 itu.
Atas lobi-lobi politik Erick, para tokoh ini bersedia menjadi bagian dari kubu Jokowi-Ma'ruf Amin. Bahkan mereka telah diberi tugas khusus dalam tim pemenangan. Siapa saja tokoh penting yang dilobi Erick Thohir? Berikut ulasannya:
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa usulan PKS untuk Presiden Jokowi terkait capres 2024? Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi atau Habib Aboe mengusulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang bakal capres Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto untuk makan siang di Istana Kepresidenan.
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
Yusril Ihza Mahendra
Nama Yusril Ihza Mahendra mendadak ramai diperbincangkan. Hal ini lantaran pengacara kondang itu bergabung ke kubu Jokowi-Ma'ruf Amin. Yusril mengaku bergabungnya ke kubu pasangan nomor urut 01 karena dilobi oleh ketua TKN Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir. Yusril kemudian didapuk menjadi kuasa hukum pasangan Jokowi dan Ma'ruf Amin.
"Minggu yang lalu saya bertemu Pak Erick Tohir di Hotel Mulia, Jakarta. Pak Erick adalah Ketua Timsesnya Pak Jokowi. Pak Erick menyampaikan salam Pak Jokowi kepada saya, dan sayapun menyampaikan salam saya kepada Pak Jokowi melalui Pak Erick. Kami bincang-bincang dan Pak Erick menanyakan kepastian apakah saya bersedia menjadi lawyernya Pak Jokowi-Pak Kiai Maruf Amin dalam kedudukan beliau sebagai paslon Capres-cawapres," kata Yusril.
Ketua Kadin Rosan Roslani
Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir cukup lihai dalam melobi orang-orang penting untuk bergabung ke dalam kubu pasangan capres-cawapres nomor urut 01. Salah satunya adalah Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Rosan Roslani yang turut menjadi bagian timses Jokowi-Ma'ruf Amin.
Rosan ditunjuk sebagai wakil ketua TKN mendampingi Erick. Menurut Erick, Rosan sesuai dengan visi misi pasangan capres-cawapres nomor urut 01.
"Pak Rosan Roeslani kan sebagai Wakil Ketua, nanti membantu daripada visi-visi ekonomi. Di mana beliau sendiri kan yang real bisnisnya, jadi bukan teori," kata Erick.
Ketum HIPMI Bahlil Lahadalia
Sebagai pengusaha sukses, ketua TKN Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir mempunyai jaringan cukup luas. Terlebih lagi dengan para pengusaha-pengusaha Indonesia.
Jaringan itu dimanfaatkan untuk mengajak para pengusaha atau orang penting mendukung capres-cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin. Pengusaha yang berhasil diajak gabung yakni Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Bahli Lahadalia. Bahkan Bahlil diberi tugas menjadi Direktur Penggalangan Anak Muda Milenial dan Kepemudaan.
"Kalau Ketua HIPMI mas Bahlil, itu dia juga bisa menggerakkan, memberikan masukan daripada ekonominya untuk anak-anak muda," kata Erick Thohir.
Baca juga:
Wapres JK soal ajakan hijrah Jokowi: Pemilu damai jangan ada hoaks
Timses belum bicara posisi menteri untuk Yusril usai gabung jadi pengacara Jokowi
Survei Indopolling: Elektabilitas Jokowi-Ma'ruf 28,8% & Prabowo-Sandi 23,7% di Jabar
Wapres JK nilai ada aspek politik Yusril pilih jadi kuasa hukum Jokowi-Ma'ruf
Kemendagri tunggu surat rekomendasi sanksi Bawaslu untuk 11 kepala daerah di Riau
PDIP keberatan Yusril masih jadi pengacara HTI