Anies Gerah sampai Sindir Pihak yang Ingin Menjegalnya, Siapa Dia?
Hal lain yang membuat Anies tak menjadikan survei sebagai referensi adalah kejadian di Pilgub DKI Jakarta pada 2017 lalu.
Anies Baswedan akhirnya merespons terkait elektabilitasnya di berbagai survei nasional. Sekian banyak survei, nama Anies sering kali berada di posisi ke tiga, di bawah Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.
Namun, Anies mengaku tak terlalu pedulikan hasil survei. Bakal calon Presiden dari Koalisi Perubahan yang diusung oleh NasDem, PKS dan Demokrat ini justru mempertanyakan hasil survei yang ada.
-
Apa yang akan dilakukan Ganjar Pranowo terkait hasil Pilpres 2024? Ganjar menegaskan, pihaknya akan melakukan gugatan hasil Pilpres 2024 itu ke MK. Dia berharap MK bisa dengan adil dan membongkar kejanggalan-kejanggalan pemilu.
-
Kapan Ganjar Pranowo mengumumkan akan menggugat hasil Pilpres 2024? Ganjar menyebut, gugatan ke MK penting untuk membuka kecurangan selama proses Pemilu. “Sebelumnya ada proses maka inilah yang harus dibuka semuanya,” ujarnya.
-
Mengapa PKS mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024? “Dengan kolaborasi yang baik antara partai pengusung dan relawan Anies, insya Allah kita bisa memenangkan Anies di Pilpres 2024 nanti,” harap Syaikhu.
-
Siapa saja capres-cawapres yang ikut bertarung dalam Pilpres 2024? Ada tiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pilpres 2024. Capres-Cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Capres-Cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Capres-Cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
-
Siapa yang menjadi Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024? Pada Pilpres 2024 mendatang, Prabowo menggandeng Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya.
-
Bagaimana Prabowo-Gibran menang Pilpres 2024? Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, Prabowo-Gibran unggul dengan suara sah sebanyak 96.214.691 dari total suara sah nasional, atau setara dengan 58,6%. Keduanya juga dilaporkan unggul di 36 Provinsi.
Menurut Anies, jika hasil survei tersebut dijadikan patokan, namun kenapa ada saja yang berupaya menjegalkan maju Pilpres 2024.
"Ada yang tanya Pak Anies banyak yang jegal-jegal. Mungkin yang jegal-jegal itu sedang mengatakan survei aslinya. Kalau di survei nomor tiga kenapa harus dijegal? Mungkin yang jegal-jegal itu dia tahu hasil asli surveinya," sindir Anies saat menghadiri Milad ke 21 PKS di Kota Yogyakarta, Kamis (18/5).
Hal lain yang membuat Anies tak menjadikan survei sebagai referensi adalah kejadian di Pilgub DKI Jakarta pada 2017 lalu. Kala itu Anies yang berpasangan dengan Sandiaga Uno, mampu memenangkan Pilgub DKI Jakarta meski namanya selalu berada di posisi bawah dalam survei.
"Saat Pilkada Jakarta tidak ada satupun survei yang memenangkan kami. Sampai saat itu saya bilang, 'ini sebenarnya hasil aspirasi masyarakat atau aspirasi penyelenggara survei?'," tutur Anies.
"Survei-survei itu cukup kita jadikan referensi. Jangan sampai menjadi demotivasi. Jangan justru membuat kita khawatir," tambah dia.
Intervensi
Sementara itu, Ketum NasDem Surya Paloh mengaku mendapatkan sejumlah bisikan dari berbagai koleganya. Di balik penetapan tersangka Johnny Plate tersebut ada intervensi politik.
Namun, Paloh mencoba berpikir positif. Tetap yakin bahwa apa yang dilakukan Kejagung sesuai dengan fakta hukum.
"Semoga saja godaan-godaan yang menyatakan kepada saya ini tidak terlepas dari intervensi politik, tidak benar. Ini tidak terlepas dari intervensi kekuasaan, juga tidak benar," kata Paloh di NasDem Tower, Jakarta, Rabu (17/5).
Paloh menegaskan, bisikan tersebut langsung dibantah oleh Paloh. Namun jika benar, dia yakin hukum alam akan membalasnya.
"Ini godaan pada diri saya dan sudah saya katakan tidak benar itu. Kalau benar, mungkin hukum alam nanti yang akan dihadapkan kepada ini," imbuhnya.
Sekali lagi, katanya, NasDem menghargai proses hukum. Kedua, seluruh kader NasDem sudah diingatkan untuk tetap bekerja seperti biasa.
"Tidak mudah terprovokasi, jangan kasih tempat siapapun yang mencoba untuk adu domba kita satu sama lain. Karena kita lebih kedepankan komitmen kita terhadap stabilitas nasional itu jelas komitmen kami," tutur dia.
(mdk/ded)