Bertemu KH Zubair, AHY Minta Didoakan Agar Partai Demokrat Lolos
Dia berharap perjalanan mengelilingi wilayah Jawa Timur akan berjalan lancar. Dan dapat menjadi acuan untuk para kader agar tetap berusaha.
Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengunjungi Pondok Pesantren Nurul Cholil, Jalan Kyai H.Kholil, Bangkalan 52 KM. Dia bersilaturahim dengan pimpinan pondok pesantren, KH Zubair dan meminta doa dalam Pemilu 2019 agar bisa mempertahankan suara.
"Mohon doa juga nasihat tentunya kepada beliau tentang perjuangan yang sedang kami lakukan InsyaAllah dalam Pemilu 2019 ini Partai Demokrat juga bisa tidak hanya mempertahankan tapi juga menambah kursi di DPR RI tapi juga di DPRD," katanya usai bertemu KH Zubair di Pondok Pesantren Nurul Cholil, Selasa (26/3).
-
Kapan AHY mulai bertugas sebagai ketua partai Demokrat? Sebelum bertugas sebagai ketua partai Demokrat di tahun 2016, AHY sempat menduduki pangkat Mayor.
-
Apa yang membuat netizen terkejut tentang Agus Harimurti Yudhoyono? Pasalnya, beberapa netizen terkejut saat mengetahui bahwa usia AHY sudah mencapai 45 tahun, sementara wajahnya masih terlihat begitu awet muda.
-
Bagaimana cara AHY mengajak kader Demokrat untuk move on? Sikap memaafkan dan mengajak seluruh kader untuk “move on” memberi signal yang menunjukkan kedewasaan politik, baik dari Ketua Umum Mas AHY maupun seluruh jajaran Partai Demokrat.
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.
-
Kapan Agus Harimurti Yudhoyono merayakan ulang tahunnya? AHY baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-45 pada tanggal 10 Agustus 2023 yang lalu.
-
Siapa yang menunjuk Agus Riewanto menjadi panelis debat? Terkait tema itu, KPU telah menunjuk sejumlah panelis debat, salah satunya Pakar Hukum Tata Negara Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Agus Riewanto.
Dia berharap perjalanan mengelilingi wilayah Jawa Timur akan berjalan lancar. Dan dapat menjadi acuan untuk para kader agar tetap berusaha.
"Mudah-mudahan itu juga menjadi semangat bagi para kader Partai Demokrat dan juga masyarakat Madura semakin memahami apa yang sedang diperjuangkan Partai Demokrat dan itu semua untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," jelas AHY.
Tidak hanya itu, KH Zubair juga menitipkan pesan Indonesia semakin baik. Kemudian, AHY juga berbincang dengan Bang Hasan selaku kader Demokrat.
"Tentunya kita ingin sekali meningkatkan kapasitas sumberdaya manusia melalui pendidikan yang berkualitas, pendidikan yang baik, termasuk melalui pendidikan Islam pesantren," ungkapnya.
AHY menjelaskan, kunjungannya ke Pesantren adalah bentuk untuk meningkatkan kapasitas generasi baru di pondok pesantren.
"Kita tahu bahwa santri-santriwati ini harus terus ditingkatkan kapasitasnya, dipersiapkan benar-benar menjadi generasi pembaharu kader-kader pemimpin di masa depan di tingkat dan di bidang apapun," tutupnya.
Baca juga:
Punya Dua Ideologi, Demokrat Optimis Perolehan Suara Meningkat
Inilah Pemilih Partai Paling Loyal Dukung Capres Jokowi dan Prabowo
Sandiaga Janji Bakal All Out Bantu Partai Koalisi Lolos Parlemen
Ferdinand Demokrat: Batin Saya Lihat JK Sebenarnya Dukung Prabowo-Sandi
Di Depan Ribuan Kader Se-Sumsel, AHY Bicara Kondisi Kesehatan Ani Yudhoyono
AHY: Zaman SBY Gaji PNS Naik Sampai 20%, Sekarang Tidak Ada Kenaikan