Bertemu ustaz Arifin Ilham, Ma'ruf Amin minta didoakan di Pilpres
Bertemu ustaz Arifin Ilham, Ma'ruf Amin minta didoakan di Pilpres. Arifin menyebut pencalonan Ma'ruf sebagai perjuangan kultur menuju struktural. "Tapi kami tak bicara Pilpres, malah lebih banyak bicara Poligami. Poligami itu politik tingkat tinggi. Berbagi kekuasaan," kata Arifin berkelakar.
Bakal calon wakil presiden Ma'ruf Amin memenuhi undangan pimpinan majelis dzikir Azzkira ustaz Arifin Ilham. Pendamping Joko Widodo di Pilpres 2019 itu sekaligus mengisi khutbah Jumat di Masjid Azzikra, kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat, Jumat (7/9).
Arifin mengaku mengundang Ma'ruf tidak sebagai cawapres yang akan berlaga di 2019. Dia mengatakan, tidak ada pembicaraan politik dengan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
"Beliau Dewan Syariah sekaligus ada jadwal khutbah Jumat di sini. Jadi silaturahim biasa. Kami dari Majelis Azzikra menyampaikan laporan perkembangan dan beliau menyampaikan khutbah. Alhamdulillah beliau sebagai pembina turut senang dengan perkembangan Azzikra," kata Arifin, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (7/9).
Arifin menyebut pencalonan Ma'ruf sebagai perjuangan kultur menuju struktural. "Tapi kami tak bicara Pilpres, malah lebih banyak bicara Poligami. Poligami itu politik tingkat tinggi. Berbagi kekuasaan," kelakar Arifin.
Ma'ruf juga mengatakan hal serupa. Dia datang untuk beribadah sekaligus melihat perkembangan majelis yang dibinanya.
Ma'ruf hanya meminta didoakan terkait pencalonannya sebagai cawapres. "Ya saya sedang berjuang dari jalur kultural menuju jalur struktural, mohon doanya saja," tuturnya.
Kunjungan Ma'ruf ke Majelis Azzikra disebut sebagai hal yang biasa. Sebelum menjadi cawapres, Ma'ruf rutin membina majelis-majelis dan lembaga lain. Rais Aam Nahdlatul Ulama itu rajin memeberikan tausiyah berisi ajakan menjaga keutuhan NKRI dan mengajak umat meningkatkan kapasitas ekonomi demi bangsa.
Baca juga:
Bamsoet: Ma'ruf Amin angkat topi soal tagar 2019PrabowoPresiden
Dipandu Ma'ruf Amin, pengusaha muda asal AS ucapkan syahadat
Unggul hasil survei, Ma'ruf Amin bersyukur didukung umat
Soal Ketua Timses, Ma'ruf sebut 'Kalau tidak salah, Erick Thohir sudah ditetapkan'
Ma'ruf Amin minta dukungan, Muhammadiyah tegaskan tak terlibat politik praktis
Ma'ruf Amin sarankan Ustaz Abdul Somad lapor Kapolri jika ada intimidasi
Kubu Jokowi-Ma'ruf umumkan ketua tim kampanye Jumat besok