Buka Puasa Bareng Ma'ruf, OSO Beri Selamat Unggul Hasil Rekapitulasi Suara Pilpres
Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang mengucapkan selamat kepada calon wakil Presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin atas hasil rekapitulasi suara di KPU. Dia berharap jika sudah ditetapkan sebagai pemenang dan memimpin Indonesia lima tahun ke depan, pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin dapat menjalankan amanah dengan baik.
Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang mengucapkan selamat kepada calon wakil Presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin atas hasil rekapitulasi suara di KPU. Dia berharap jika sudah ditetapkan sebagai pemenang dan memimpin Indonesia lima tahun ke depan, pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin dapat menjalankan amanah dengan baik.
"Selamat atas terpilihnya pak Kiai sebagai wapres terpilih 2019-2024 dan saya yakin ini berjalan dengan baik dan harus berjalan dengan baik," kata OSO saat menyampaikan pesan dih adapan Ma'ruf Amin di Kediamannya, Jakarta Selatan, Senin (3/6).
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
"Karena bangsa kita bangsa yang bermartabat. Tidak harus melanggar undang-undang. Kalau di luar UU itu artinya makar," kata OSO.
OSO menceritakan, sebetulnya sudah lama mengundang Jokowi-Ma'ruf Amin untuk berbuka puasa. Tetapi satu dan lain hal Ma'ruf dan Jokowi tidak bisa hadir bersamaan di kediamaan OSO. Karena itu OSO menjadwalkan kembali, hari ini.
"Pak presiden 4 tahun selalu hadiri buka puasa bersama di sini dan tahun kelima nanti itu kita harapkan pak kiai ada. Tapi karena kemarin dibooking, jadi hari ini kami mengundang kembali," ungkap Oso.
Di tempat yang sama Ma'ruf Amin pun berterima kasih kepada OSO atas undangan buka puasa bersama. "Terima kasih kepada Bapak OSO atas undangan buka puasa di kediaman," ungkap Ma'ruf Amin.
Baca juga:
Ma'ruf Amin: Jokowi dan Prabowo Masih Cari Waktu yang Tepat Buat Bertemu
Ma'ruf Amin Akan Temui Jokowi di Istana Usai Salat Id
Ma'ruf Amin Soal Pilpres 2019: Menangnya Masih Digantung
Ma'ruf Amin Buka Puasa Bersama di Rumah OSO
Ma'ruf Amin Jadi Imam Salat Jenazah Ani Yudhoyono
Bertolak Ke Singapura, Ma'ruf Amin Jenguk Ani Yudhoyono