Demokrat bantah biayai ulama-ulama umrah bareng Agus Yudhoyono
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan membantah jika Agus mengajak ulama-ulama tersebut umrah. Syarief menyebut para ulama melaksanakan umrah dengan biaya masing-masing. Menurutnya, ulama-ulama itu telah mengagendakan kegiatan umrah dan mengajak Agus.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono melaksanakan ibadah umrah ke Tanah Suci pada Minggu (12/2). Agus tidak sendirian, dia melaksanakan umrah bersama para ulama.
Para ulama terlihat kompak mengenakan jaket AHY dan mengacungkan jari telunjuknya sebelum naik ke pesawat. Beredar rumor, Agus mengajak dan mengakomodasi keberangkatan umrah dari para ulama dan ustaz.
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan membantah jika Agus mengajak ulama-ulama tersebut umrah. Syarief menyebut para ulama melaksanakan umrah dengan biaya masing-masing. Menurutnya, ulama-ulama itu telah mengagendakan kegiatan umrah dan mengajak Agus.
"Terbalik. Itu berangkatnya itu biaya sendiri-sendiri. Dan setahu saya para ulama yang justru mengajak Agus. Jadi memang para ulama memang punya jadwal terus ngajak Agus," kata Syarief di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (14/2).
Ibadah umrah itu, lanjut Syarief, merupakan inisiasi oleh Ketua Jaringan Santri Indonesia (JSI), Syofwatillah Mohzaib. JSI sendiri telah menyatakan dukungannya terhadap Agus-Slyviana di Pilgub DKI karena Syofwatillah merupakan anggota DPR Fraksi Demokrat.
"Tapi yang jelas ide itu pada saat jaringan santri Indonesia. Pada saat sosialisasi mereka mendukung Agus dan di situ banyak habaib-habaib dan Ketua Jaringan Santri Indonesia itu mengatakan kami akan umrah dan kalau bisa mas Agus ikut," jelasnya.
Sebelumnya, Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono menunaikan ibadah umrah ke Tanah Suci. Menariknya, Agus mengajak ulama-ulama dan ustaz dalam menjalankan ibadah ini dengan naik pesawat kelas bisnis.
"Iya umrah," kata politikus Partai Demokrat, Andi Nurpati saat dihubungi merdeka.com, Jakarta, Senin (13/2).
Anggota Timses Agus-Sylvi ini menambahkan, Agus beserta ulama berangkat umrah pada Minggu (12/2) kemarin. Agus menunaikan ibadah umrah tidak lama. "Hari ini atau besok pulangnya, fleksibel," ungkapnya.
Saat ditanya siapa yang membiayai umrah tersebut, Andi mengaku tidak tahu. Yang pasti, kata dia, ada beberapa timses dan ulama yang mendukung pasangan Agus-Sylvi.
"Saya enggak tahu biayanya, itu beberapa timses seperti Syofwatillah anggota Demokrat DPR RI. Ulama-ulama yang sudah gabung dengan kita," tandasnya.
Baca juga:
Beda-beda cara cagub DKI nikmati masa tenang Pilkada
Intip kegiatan Agus Yudhoyono jalani umrah dengan ulama
Momen-momen khusyuk Agus Yudhoyono ibadah umrah bersama ulama
Twitter catat 600 ribu cuitan saat debat final Pilkada DKI Jakarta
Umrah di masa tenang, Agus didoakan ulama besar & ahli hadis Mekah
Pakai jaket nomor 1, ulama umrah bareng Agus duduk di kelas bisnis
Agus dan Anies: Panas di debat, kompak di aksi 112
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Bagaimana pernikahan Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono? Artis berikutnya adalah Annisa Pohan, yang menikah dengan putra Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono. Mereka menikah pada tahun 2005 dan memiliki seorang anak bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.
-
Apa yang membuat netizen terkejut tentang Agus Harimurti Yudhoyono? Pasalnya, beberapa netizen terkejut saat mengetahui bahwa usia AHY sudah mencapai 45 tahun, sementara wajahnya masih terlihat begitu awet muda.
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.
-
Kapan Agus Harimurti Yudhoyono merayakan ulang tahunnya? AHY baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-45 pada tanggal 10 Agustus 2023 yang lalu.
-
Kenapa Almira Yudhoyono mengikuti AYIMUN ke-13? AYIMUN (Asia Youth International Model United Nations) adalah konferensi simulasi PBB yang bertujuan menginspirasi generasi muda memahami diplomasi internasional, keterampilan negosiasi, dan kepemimpinan global.