Diresmikan, hukum dan advokasi DPP Gerindra akan kawal Prabowo nyapres
Acara berlangsung tertutup. Dasco mengatakan, acara tak membahas persiapan deklarasi Prabowo yang rencananya dilakukan 11 April mendatang. Namun, sebagian hal akan dibahas menyangkut hal tersebut.
Partai Gerindra menggelar rapat kerja nasional (rakernas) bidang advokasi dan hukum DPP Gerindra di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Kamis (5/4). Acara ini nantinya diresmikan oleh Ketua Umum Prabowo Subianto.
"Dimana hari ini sekaligus akan diresmikannya oleh pak Prabowo. Sentra penanganan advokasi terpadu atau sentra padu Gerindra yang akan mengawal pileg dan pilpres, dari mulai tingkatan paling bawah sampai dengan di pusat," kata Waketum Gerindra Sufmi Dasco Ahmad saat ditemui dilokasi, Kamis (5/4).
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Bagaimana Prabowo-Gibran menang Pilpres 2024? Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU, Prabowo-Gibran unggul dengan suara sah sebanyak 96.214.691 dari total suara sah nasional, atau setara dengan 58,6%. Keduanya juga dilaporkan unggul di 36 Provinsi.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
"Sekaligus pada hari ini para advokat yang tergabung dalam lembaga advokasi seluruh Indonesia, itu akan mendeklarasikan kesiapan pengawalan Prabowo presiden 2019," tambahnya.
Acara berlangsung tertutup. Dasco mengatakan, acara tak membahas persiapan deklarasi Prabowo yang rencananya dilakukan 11 April mendatang. Namun, sebagian hal akan dibahas menyangkut hal tersebut.
rakernas hukum dan advokasi DPP Gerindra ©2018 Merdeka.com/genantan
"Kalau tanggal 11 April nggak dibahas ke sini, karena sudah siap tinggal jalan saja. Tanggal 11 April itu puncak akbarnya acara soal kepastian Prabowo presiden. Ya sebagian akan dibahas nanti. Pasti," ucap Dasco.
Di kesempatan sama, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani menjelaskan, Rakernas ini bermaksud mempersiapkan berbagai macam langkah yang dilakukan bidang hukum dan advokasi Gerindra. Sebab, bagi Muzani, dalam Pilkada Pilpres dan Pemilu, perhelatan politik dan demokrasi selalu memiliki implikasi pergerakan hukum, caleg maupun partai.
"Karena seperti yang anda tahu, perhelatan politik dan demokrasi selalu saja nemuin implikasi persoalan persoalan hukum baik itu menyangkut antar partai maupun caleg, baik dalam satu partai maupun partai lain. Oleh karena itu, rakernas DPP Gerindra bidang Advokasi ini untuk menentukan langkah langkah persoalan kemungkinan akan terjadi," terang Muzani.
Baca juga:
Cak Imin sangat optimis dipilih Jokowi jadi cawapres
Koalisi Jokowi tantang kubu oposisi adu gagasan, bukan tebar fitnah
DPR: Capres petahana dilarang pakai pesawat kepresidenan karena fasilitas negara
Deretan manuver Gatot Nurmantyo ingin jadi capres
Ketum PPP punya tagar #Lanjutkan212 untuk lawan #2019GantiPresiden
Sebelum dapat Parpol, pencapresan Gatot Nurmantyo cuma wacana
Survei Indo Barometer Cak Imin rendah, PKB sebut hasil setiap lembaga beda