Dukung Bobby di Pilkada Medan, NasDem Siapkan Tim Survei Hingga Konsultan Politik
Partai NasDem memastikan mendukung penuh menantu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Bobby Nasution di Pilwalkot Medan 2020. Kini, tinggal pengurusan administrasi untuk surat dukungan.
Partai NasDem memastikan mendukung penuh menantu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Bobby Nasution di Pilwalkot Medan 2020. Kini, tinggal pengurusan administrasi untuk surat dukungan.
"Kalau di Medan NasDem sudah dukung Bobby tinggal proses administrasi saja," kata Sekjen NasDem, Johnny Gerrard Plate di Kompleks Istana Negara, Jakarta Pusat, Selasa (25/2).
-
Apa yang dilakukan Bobby Nasution di Medan? Suami Kahiyang Ayu itu lebih memilih memposting video saat bersama Presiden Jokowi saat berada di Medan dan video kegiatan relawan Bobby Nasution.
-
Bagaimana Bobby Nasution mendukung UMKM di Medan? Tidak hanya menghadirkan Ipang Lazuardi dan Godbless, panggung hiburan rakyat Colorful Medan Carnival juga menyediakan space bagi pelaku UMKM untuk memasarkan hasil produk terbaiknya. Langkah ini dilakukan untuk mendukung upaya Bobby Nasution memajukan sekaligus mendorong UMKM yang sempat terdampak pandemi Covid-19 ini naik kelas.
-
Siapa yang ditunjuk Bobby Nasution sebagai Plh Sekda Medan? Tetapi, Bobby memilih melantik nama lain sebagai Pj Sekda Medan Wali Kota Medan, Bobby Nasution, melantik Topan Ginting sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Medan. Dilantiknya Topan membuat posisi paman Bobby yaitu Benny Sinomba Siregar yang sebelumnya sempat ditunjuk sebagai pelaksana harian (plh) batal menjadi sekda di Kota Medan.
-
Apa yang dilakukan Bobby Nasution? Bobby diduga pernah menikmati fasilitas mewah menaiki jet pribadi.
-
Apa yang dilakukan oleh Bobby Nasution dalam aksi kolaborasi bersama Kodim 0201 Medan? Wali Kota Medan Bobby Nasution memimpin gotong royong Aksi Skala Besar Pembersihan dan Penataan Sungai Sei Sikambing di Wilayah Kecamatan Medan Helvetia dan Barat, Selasa (8/8) pagi.
-
Apa yang ditegaskan Bobby Nasution mengenai aset daerah di Medan? “Di masa saya dan Pak Wakil Wali Kota, jangan ada satu pun aset yang diambil pihak-pihak tidak bertanggung, jangan seolah-seolah kita diam ada aset kita diambil oleh orang lain,” tegas Bobby Nasution saat membuka Musrenbang Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026, Kamis (24/8) di Hotel JW Marriot.
"Kalau resmi kan pakai surat. Dukungan politik sudah. Kan nanti prosedur pada tahapan administrasinya sudah tadi saya bilang," sambungnya.
NasDem juga bakal melakukan survei atau konsultasi politik supaya menang di Pilkada 2020.
"Akan ada survei, akan ada asistensi melalui konsultasi politik dan seterusnya supaya bisa menang," kata Plate.
Menurutnya, dengan kajian strategi politik tersebut, Nasdem bisa sukses di Pilkada.
"Itulah yang menjadi alasan di Pilkada pertama kedua ketiga NasDem mendapatkan hasil yang menurut evaluasi internal kami ya itu cukup signifikan karena kita mengedepankan juga pendekatan scientific approach tadi," ucapnya.
Surya Paloh Puji Bobby
Ketua Umum NasDem Surya Paloh terang-terangan menyatakan partainya mendukung penuh menantu Presiden Jokowi itu.
"Mengenai Bobby sudah jelas NasDem memberikan dukungan sepenuhnya," ujar Surya Paloh seusai meresmikan Kantor DPW NasDem di Medan, Kamis (20/2).
Surya Paloh menyatakan internal NasDem telah melakukan survei dan hasilnya Bobby dinilai layak menjadi calon Wali Kota Medan. Dia mengungguli pendaftar lainnya.
"Memang kita lakukan survei hasilnya (Bobby) baik sekali, terlalu baik karena tingkat rangkingnya. Mungkin kompetitornya belum terlalu menonjol, saya lihat sampai hari ini Bobby yang terbaik," ujar Surya Paloh.
(mdk/noe)