Gibran Dipanggil PDIP usai Bertemu Prabowo Empat Mata
Gibran mengaku bakal datang ke DPP PDIP Jakarta untuk bertemu Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Ia pun siap untuk menerima risiko apapun yang diberikan DPP.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengaku dipanggil DPP PDIP usai pertemuannya dengan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto, Jumat (19/5) malam. Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh 15 koordinator relawan Jokowi dari Jawa Tengah dan Jawa Timur. Para relawan kemudian menyampaikan dukungannya kepada Menteri Pertahanan pada Pilpres 2024.
"Bukan teguran, tapi Senin pagi saya menghadap ke DPP. Dipanggil, Senin pagi," ujar Gibran, Sabtu (20/5).
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Kenapa Relawan Garuda Nusantara 08 menginginkan Gibran Rakabuming menjadi cawapres Prabowo? Sosok Gibran dianggap perlu untuk mewakili kaum milenial yang diperlukan di zaman modern ini.
-
Apa yang menjadi keunggulan utama Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres Prabowo Subianto menurut relawan? Relawan menyebut ragam keunggulan Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres Prabowo Subianto. Meski masih berusia muda, Gibran diklaim paham persoalan ekonomi, transisi perekonomian berbasis digital dan beberapa perubahan tren masa kini.
-
Siapa yang memberikan ucapan selamat kepada Prabowo dan Gibran? “Sehat terus pak 😍 selamat Next Presiden😍 inshaa Allah amanah dan mencintai Rakyat serta bikin Indonesia lebih baik😍,” tulis @inul dalam akun IG Prabowo. “SATU PUTARAN PAK ALHAMDULILLAH ✌🏻💙🇲🇨,” tulis ifanseventeen di kolom komentar Prabowo. “Selamat pak gibran😍jadi wakil presiden termuda,” tulis potret6_ms di kolom komentar IG Gibran. “Gemoy dan Samsul mengguncang dunia indonesia Jaya ✌️✌️,” tulis bangbotz77.
-
Siapa yang mendampingi Gibran saat deklarasi Prabowo-Gibran? Kehadirkan Selvi Ananda, istri dari Gibran saat deklarasi Prabowo-Gibran sebagai Capres dan Cawapres di Gedung Indonesia Arena Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Rabu, (25/10/23) menyita perhatian.
-
Kapan Prabowo dan Gibran mengunggah foto animasi tersebut? Secara waktu, Prabowo dan Gibran mengunggah foto tersebut terpaut satu jam. Prabowo lebih dulu mengupload, disusul Gibran sejam kemudian.
Gibran belum mengetahui pemanggilan yang dilakukan tersebut terkait apa. Namun, dia tidak memungkiri jika pemanggilan tersebut terkait kegiatannya dengan relawan Jokowi dan Prabowo Subianto.
"Tadi pagi secara lisan (pemanggilan). Mungkin iya, mungkin terkait itu (pertemuan dengan relawan dan Prabowo)," ucapnya.
Putra sulung Presiden Joko Widodo mengaku bakal datang ke DPP PDIP Jakarta untuk bertemu Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Ia pun siap untuk menerima risiko apapun yang diberikan DPP.
"Saya siap terima sanksi, teguran, hukuman, siap kami terima. Hari Senin saya berangkat," katanya.
Seperti diketahui Gibran bersama Prabowo dan perwakilan relawan Jokowi menggelar pertemuan di Angkringan Omah Semar, Jumat malam. Gibran berada satu mobil dengan Prabowo saat tiba di lokasi sekitar pukul 21.00 WIB.
Sebelum menemui relawan, Gibran sempat berbincang berdua dengan Prabowo. Namun saat ditanyakan isi pembicaraan, keduanya kompak mengatakan hanya sekedar silaturahmi biasa.
"Kita hanya makan malam saja, kalau urusan pencapresan kan saya minggir. Saya kan tidak ikut, ketika beliau orasi kan saya minggir," kilahnya.
Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com
(mdk/ray)