Hadiri Konfernas, Sandiaga Bersyukur Bisa Kembali ke Gerindra
Sandiaga hadir pukul 9.30 WIB datang dengan berjalan kaki menuju gerbang utama dengan didampingi belasan kader Gerindra lainnya.
Sandiaga Salahudin Uno resmi kembali menyandang status sebagai kader Partai Gerindra. Dia menghadiri rapat konferensi nasional dan apel kader di kediaman Ketum Prabowo Subianto, di Hambalang, Desa Bojong Koneng, Bogor, Jawa Barat.
Sandiaga hadir pukul 9.30 WIB. Dia datang dengan berjalan kaki menuju gerbang utama, didampingi belasan kader Gerindra lainnya.
-
Siapa yang menurut Sandiaga Uno paling berperan dalam menciptakan lapangan kerja di Jakarta? Menurut dia hal itu perlu disiapkan karena Jakarta sudah tidak lagi menjadi ibu kota. "Dan itu harusnya adalah pemberdayaan UMKM. Karena UMKM itu menciptakan 97 persen lapangan kerja kita," katanya, seperti dilansir dari Antara.
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa yang dilakukan Sandiaga Uno di Pancoran? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggelar program 'Wirausaha Praktis Juragan Lele Lalap' (Julela) di Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu (26/8/23).
"Hallo apa kabar?" sapa Sandiaga ke para kader yang menyapanya di lokasi, Hambalang, Bogor, Rabu (16/10).
Raut wajah Sandiaga tampak semringah dan percaya diri. Balutan peci hitam, kemeja safari putih dan celana krem, Sandiaga mengatakan bersyukur bisa kembali menjadi kader Partai Gerindra.
"Ya bersyukur ya bisa kembali," jelas Sandiaga.
"Selamat datang Bang Sandi," seru para kader yang berpapasan dengannya.
Diketahui, menurut Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, dikumpulkannya seluruh kader oleh Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto hari inu adalah untuk mendengarkan suara semua anggota tentang bagaimana langkah Partai Gerindra selanjutnya, pasca pelantikan presiden dan wakil presiden 20 Oktober nanti.
Sandiaga Uno Kembali Jadi Kader Partai Gerindra
Andre Rosiade, Badan Anggota Komunikasi Partai Gerindra, mengatakan dalam giat hari ini, secara resmi Sandiaga Uno akan dihadirkan kembali sebagai bagian dari anggota Partai Gerindra.
Menurut Andre, Sandiaga adalah bagian yang tak terpisahkan karena juga ikut membantu dan menyukseskan Partai Gerindra selama ini hingga kontestasi Pilpres 2019 kemarin.
"Secara resmi besok ya, Bang Sandi akan tampil," ujar Andre saat dikonfirmasi perihal kembalinya Sandiaga Uno sebagai kader partai, Selasa 15 Oktober 2019.
Reporter: M Radityo
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Gerindra Bantah Baliknya Sandiaga untuk Isi Wagub DKI dan Kursi Menteri
PAN Nilai Wajar Sandiaga Kembali ke Gerindra
VIDEO: Mempersiapkan Posisi Strategis Sandiaga di Gerindra
Alasan Sandiaga Uno Balik ke Gerindra