Hasil Rakernas, PAN mantap dukung Prabowo sebagai capres
Partai Amanat Nasional (PAN) telah menyatakan dukungan ke Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden di 2019. Hal itu berdasarkan hasil Rakernas ke IV yang diselenggarakan di Hotel Sultan, Jakarta Pusat.
Partai Amanat Nasional (PAN) telah menyatakan dukungan ke Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden di 2019. Hal itu berdasarkan hasil Rakernas ke IV yang diselenggarakan di Hotel Sultan, Jakarta Pusat.
"Bahwa berdasarkan aspirasi penyampaian secara langsung, pandangan umum dari DPW seluruh Indonesia di rakernas dengan ini untuk capres Republik Indonesia yang akan diusung yaitu saudara Prabowo Subianto," kata Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto pada Kamis (9/8) malam.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
Sedangkan untuk calon wakil presiden atau cawapresnya, dia menyebut ada nama Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ustaz Abdul Somad Batubara.
Kendati begitu, dia mengatakan terdapat keputusan lainnya yaitu peserta Rakernas sepakat bila terdapat dinamika politik yang harus diputuskan, hal tersebut langsung diserahkan kepada Zulkifli selaku ketua umum.
"Peserta menyerahkan mandat sepenuhnya kepada Ketua Umum Partai Amanat Nasional, Zulkifli Hasan," jelasnya.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Sekjen PAN temui Sandiaga di Balai Kota
PAN terima Sandiaga jadi Cawapres Prabowo asalkan keluar dari Gerindra
Pukul gong, PAN usung Prabowo Capres 2019
PAN: Sandiaga masih muda punya sikap negarawan
Prabowo ditemani petinggi PAN keluar dari Kertanegara, dikabarkan bertemu elite PKS
Petinggi Partai Gerindra dan PAN mulai berdatangan ke rumah Prabowo