Inilah 4 nama cawapres yang ada di kantong Jokowi
Jokowi pernah membocorkan dari 10 nama, saat ini sudah mengerucut menjadi 5 nama kandidat kuat cawapresnya. Tentu saja nama-namanya sudah tidak asing lagi di telinga publik.
Joko Widodo sudah mengantongi nama-nama cawapresnya. Jokowi pernah membocorkan dari 10 nama, saat ini sudah mengerucut menjadi 5 nama kandidat kuat cawapresnya. Tentu saja nama-namanya sudah tidak asing lagi di telinga publik.
Rasa penasaran publik semakin tinggi, namun sayangnya sampai saat ini Jokowi belum juga mendeklarasikan cawapresnya. Jokowi mengaku sudah mengantongi nama tersebut. Siapa saja mereka?
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Apa usulan PKS untuk Presiden Jokowi terkait capres 2024? Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi atau Habib Aboe mengusulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang bakal capres Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto untuk makan siang di Istana Kepresidenan.
-
Apa harapan Jokowi untuk Pemilu 2024? Jokowi ingin Pemilu Serentak 2024 ini berlangsung jujur, adil, langsung, umum, dan rahasia (jurdil dan luber) sehingga membawa kegembiraan bagi masyarakat.
Muhaimin Iskandar
Muhaimin Iskandar atau Cak Imin selalu optimis jika namanya akan dipilih Jokowi menjadi cawapres. Terkait hal tersebut, Presiden Jokowi memastikan Cak Imin masuk dalam lima nama yang sedang digodok untuk mendampinginya.
"Saya tambahkan sedikit, nama itu sudah ada di saku saya, saya harus ngomong apa adanya, salah satu nama itu adalah Muhaimin. (Jumlah kandidat) sudah saya sampaikan dua hari lalu, ada lima," ucap Jokowi.
Airlangga Hartarto
Soal sosok Airlangga Hartarto, Jokowi pun mengiyakan nama Menteri Perindustrian itu masuk juga dalam daftar cawapresnya. "Oh, masuk, masuk," ungkap Jokowi seraya tersenyum.
TGB Zainul Majdi
Belakangan ini nama Gubernur NTB Tuan Guru Bajang Zainul Majdi masuk dalam bursa cawapres Jokowi. Terkait hal tersebut, presiden Jokowi tidak menampik jika TGB Zainul Majdi, masuk dalam daftar cawapresnya.
"(Nama TGB) masuk, masuk, masuk (jadi kandidat cawapres)," ucap Jokowi di Kampus ABN NasDem, Jakarta, Senin (16/7).
Mahfud MD
Jokowi juga mengatakan nama mantan ketua MK Mahfud MD juga masuk masuk dalam daftar cawapresnya. Bahkan dia memuji Mahfud MD sosok yang bagus.
"Ya sangat bagus, sangat bagus. Masuk, masuk," kata Jokowi.