JK anggap lucu manuver Wiranto dan Hary Tanoe
JK menanggapi pertanyaan seputar Wiranto dan Hary Tanoe dengan gelegar tawa dan enggan menanggapinya lebih jauh.
Calon Wakil Presiden Partai Golkar, Jusuf Kalla (JK), nampaknya menganggap lucu manuver antara Ketua Umum Partai Hanura Wiranto, yang berseberangan dengan mantan Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Hanura, Hary Tanoesoedibjo (HT). Sebab, Wiranto dan Hary Tanoe pecah kongsi lantaran keduanya mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden berbeda.
Saat disinggung soal itu, JK malah tertawa. Dia mengatakan tidak mau mencampuri konflik dalam tubuh partai itu.
"Ah, itu internal saya kira. Biasalah itu. Hahahahaha," kata Jusuf Kalla kepada wartawan, di sela-sela Rapat Koordinasi Nasional PDIP di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta, Selasa (20/5).
Selain itu, menurut JK, dia juga tidak bisa memungkiri ihwal adanya masalah dukungan dari sebagian kader dan simpatisan Partai Golkar kepada dia dan Joko Widodo. Dia mengatakan, jika hal itu terjadi maka bukan sesuatu yang terlarang sebab setiap warga negara memiliki hak buat memilih dan dipilih.
"Pilpres itu pemilihan figur. Partai itu endorsement, mendukung. Nah, setelah itu kan pilihan figur, ya sekarang kepada kader tentu berpikir dan juga memilih. Mana dipilih, apakah kader sendiri atau ketua partai lain? Ya jangan disalahkan kader itu. Itu tentu saja hak asasi. Itu bisa saja terjadi," lanjut JK.
Baca juga:
Imbangi Prabowo, Jokowi-JK bakal genjot komunikasi politik
JK anggap lucu manuver Wiranto dan Hary Tanoe
JK janji tarik gerbong NU dan Golkar
JK pede kader Golkar bakal beri dukungan di Pilpres
PDIP siap tampung dukungan Golkar kepada Jokowi-JK
-
Kenapa Ridwan Kamil menemui Jusuf Kalla? “Beliau kan orang pintar ya dan penuh dengan pengalaman, arif, bijaksana. Sehingga saya perlu mendapatkan arahan, wejangannya dari beliau,” sambungnya.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.