Jubir Wapres Tegaskan Adly Fairuz Bukan Cucu Ma'ruf, Hanya Satu Kampung
Menurut konfirmasi Ma'ruf, lanjut Masduki, Adly tidak ada hubungan langsung dengan silsilah keluarga Ma'ruf Amin. Namun menurut Masduki, Ma'ruf mengakui jika Adly masih memiliki hubungan famili dengannya.
Wakil Presiden Ma'ruf Amin angkat suara soal pelabelan sosok Adly Fairuz sebagai cucu wakil presiden. Ma'ruf mengaku tak ingin ambil pusing soal klaim benar tidaknya sosok calon wakil bupati Karawang 2020 ini sebagai keturunannya.
"Pak Wapres bilang tidak merasa dirugikan, biar saja, tidak perlu (klarifikasi), dia (Wapres) bilang begitu. Wapres tidak mau membantah terhadap isu/klaim yang sedang marak di sana karena pilkada," jawab Juru Bicara Wakil Presien Masduki Baidlowi melalui pesan singkat, Selasa (1/9).
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Kapan Alimin bin Prawirodirjo lahir? Lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tahun 1889, pria yang kerap disapa Alimin ini terlahir dari kalangan keluarga miskin.
-
Kapan Alun-alun Puspa Wangi Indramayu diresmikan? Sebelumnya alun-alun ini diresmikan pada Jumat (9/2) lalu, setelah direnovasi sejak 19 Mei 2021.
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
Menurut konfirmasi Ma'ruf, lanjut Masduki, Adly tidak ada hubungan langsung dengan silsilah keluarga Ma'ruf Amin. Namun menurut Masduki, Ma'ruf mengakui jika Adly masih memiliki hubungan famili dengannya.
"Masih ada hubungan famili, tetapi tidak ada hubungan cucu. Jadi (sebutan) cucu itu tidak pas," jelas Masduki.
Keluarga Wapres Tak Masalah
Masduki melanjutkan, kepada pihak keluarga, sudah dihubungi terkait pelabelan nama ini. Mereka mengonfirmasi jika keduanya ternyata sekampung dari Kresek.
"Pihak keluarga Abah (Wapres) tidak mempermasalahkan isu-isu yang berkembang itu, jadi Pak Wapres merasa tidak perlu mengklarifikasi dan terkait pencalonannya di pilkada, ya semoga semuanya lancar," katanya.
Diketahui, PDIP mengusung Ahmad Adly Fairuz, menjadi calon wakil bupati Yessy Karya Lianti di Pilkada Karawang. Adly diketahui berkerabat dengan Wakil Presiden, Ma'ruf Amin.
Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto, memastikan PDIP dalam mengusung kepala daerah bukan sekadar memandang kekerabatan yang dimiliki calon. Termasuk dalam hal ini Adly Fairuz. Hasto menegaskan, ditunjuknya Adly bukan karena berkerabat dengan Ma'ruf, melainkan pribadi dan komitmennya.
"Kita lihat dia (Adly) sosok muda yang kami katakan, bukan karena dia anak atau cucu siapa, kemudian kehilangan haknya untuk dicalonkan. Tapi yang penting adalah komitmennya, kesediaannya untuk mengikuti proses," kata Hasto usai pengumuman calon kepala daerah PDIP gelombang IV, Jumat (28/8).
"Ketika nama Mas Adly ini dibahas di dalam rapat DPP, ada yang menyampaikan bagaimana almarhum Presiden Habibie ternyata tertarik dengan sosok ini, yang pada saat itu menggemari sinetron Cinta Fitri," sambungnya.
Reporter: Muhammad Radityo
Sumber: Liputan6.com