Kampanye di Bandung, Prabowo Kasih Baju dan Topi yang Dipakai ke Pendukung
Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto menggelar kampanye terbuka di Stadion Sodolig Bandung, Jawa Barat, Kamis (28/3). Hadir dalam kampanye tersebut sejumlah petinggi koalisi Gerindra, Demokrat, PKS dan PAN serta Berkarya.
Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto menggelar kampanye terbuka di Stadion Sodolig Bandung, Jawa Barat, Kamis (28/3). Hadir dalam kampanye tersebut sejumlah petinggi koalisi Gerindra, Demokrat, PKS dan PAN serta Berkarya.
Dalam orasinya, Prabowo melihat gerakan menyongsong perubahan kian dekat. Terbukti, ribuan orang memadati stadion tempat dirinya kampanye tanpa iming-iming apapun.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang dilakukan Prabowo Subianto dalam Upacara HUT Polri? Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto hadir dalam upacara HUT Polri ke-78, Senin kemarin.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Siapa yang menjadi keponakan Prabowo Subianto? Selain itu, ternyata Tommy masih memiliki hubungan keluarga dengan Prabowo, sebagai keponakan.
"Saudara datang ke sini dikasih duit atau tidak? Saudara tidak dikasih duit, karena memang kita tidak punya duit," kata Prabowo.
Prabowo lagi-lagi menyinggung media massa saat kampanye di Bandung. Dia curiga, media sedang menunggunya salah bicara.
"Halo media, media ini lo ke sini mau liput acara apa mau nunggu gue salah ngomong? Saya tidak takut bicara karena saya membela rakyat Indonesia," singgung ketum Gerindra itu.
Prabowo kembali merasa kagum dengan antusias rakyat datang untuk mendengarkan dirinya berpidato. Padahal, lagi-lagi, dirinya mengaku tak bisa memberikan apa-apa kenapa warga yang hadir.
Malah dalam kesempatan itu, Prabowo membuka bajunya dan memberikan kepada hadirin yang datang. Bukan hanya baju, Prabowo yang mengenakan topi juga melempar topinya untuk diberikan kepada rakyat.
"Saudara-saudara, saya enggak bisa kasih kaos (kampanye) untuk kalian, jadi baju gue aja gue kasih. Kacamata? Jangan, gila lo," kata Prabowo bercanda.
Pada orasi politiknya, Prabowo juga menyinggung soal elite Jakarta yang lebih mementingkan dirinya sendiri ketimbang rakyat Indonesia. Prabowo juga bercerita tentang tokoh Betawi, Si Pitung yang melawan penjajah.
Di tengah pidato, Prabowo sempat merasa bingung ingin bicara apalagi. Dia pun kembali menyinggung tentang antuasiasme rakyat panas-panas datang ke acara kampanyenya. Dia ingin menyudahi pidato, karena bajunya sudah diberikan kepada rakyat, sehingga dirinya tinggal pakai kaos dalam saja.
"Masa Capres pakai kaos. Aku terharu kau lama berdiri di situ jadi saya mau kasih apa? Kaos enggak bisa? (Hadiri teriak kacamata). Eh ini Kacamata khusus sorry ye.. 18 April gue kasih elo," canda Prabowo disambut tawa hadirin.
Baca juga:
Kampanye Terbuka di Bandung, Prabowo Akan Ditemani AHY
Pilpres Sebentar Lagi, Wilayah Ini Sulit Ditaklukkan Jokowi dan Prabowo
BPN: Tema Debat Pilpres Keempat ini Prabowo Banget
Pegawai BUMN PTPN IV yang Kampanyekan Prabowo Dihukum 3 Bulan Penjara
Nenek Inaq yang Dicium & Dipeluk Prabowo di NTB Minta Maaf Sampai Menangis
Bantah Bayar Rp 500 Ribu, BPN Prabowo Sebut Ada yang Manfaatkan Nenek Inaq