Koordinasi partai pendukung belum selesai, Khofifah belum ajukan pengunduran diri
Khofifah menjelaskan, walaupun sering berkomunikasi dengan partai dan kiai untuk maju di Pilgub Jawa Timur, kinerja Kementerian Sosial tetap terjaga dan maksimal.
Meskipun sudah memperoleh dukungan sejumlah partai politik untuk bertarung di Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018, Khofifah Indar Parawansa mengaku belum mengajukan surat pengunduran diri sebagai Menteri Sosial kepada Presiden Joko Widodo. Alasannya karena dia masih berkoordinasi dengan para partai pendukungnya.
"Biar ini selesai dulu nanti saya akan lapor ke Presiden setelah koordinasi partai selesai," kata Khofifah di komplek Parlemen, Jakarta Pusat, Selasa (16/7). Untuk diketahui, dia telah didukung oleh Golkar, NasDem dan Demokrat.
Khofifah menjelaskan, walaupun sering berkomunikasi dengan partai dan kiai untuk maju di Pilgub Jawa Timur, kinerja Kementerian Sosial tetap terjaga dan maksimal.
"Saya pastikan kinerja Kemensos tetap akan terjaga secara maksimal," tegasnya.
Diketahui sebelumnya, sampai detik ini, Presiden Joko Widodo belum menerima surat pengunduran diri atas nama Khofifah. "Sampai Senin kemarin belum ada surat resmi dari Bu Khofifah," kata Juru Bicara Kepresidenan, Johan Budi Sapto Prabowo, di Gedung Bina Graha, Jakarta, Selasa (17/10).
Menurut Johan, Khofifah memang sudah menyampaikan secara lisan kepada Jokowi soal keinginannya maju di Pilgub Jawa Timur (Jatim). Namun untuk mengirimkan surat pengunduran diri, belum ada tanda-tanda surat yang masuk ke Presiden. "Sudah, secara lisan pernah," ucapnya.