Kubu Ahok jalin komunikasi ke pengusung Agus namun belum ada jawaban
Kubu Ahok jalin komunikasi ke pengusung Agus namun belum ada jawaban. Sekretaris Tim Pemenangan pasangan calon nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat Ace Hasan Syadzily mengaku telah membuka komunikasi dengan partai pendukung Agus Harimurti Yudhoyono yakni Demokrat, PAN, PKB dan PPP.
Sekretaris Tim Pemenangan pasangan calon nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat Ace Hasan Syadzily mengaku telah membuka komunikasi dengan partai pendukung Agus Harimurti Yudhoyono yakni Demokrat, PAN, PKB dan PPP.
Namun, partai-partai pendukung pasangan calon nomor urut satu belum bisa memberikan jawaban atas komunikasi tersebut. Bahkan, PDI Perjuangan dan Hanura turut melakukan hal yang sama untuk memenangkan putaran kedua.
"Kita tetap melakukan komunikasi dengan elite-elite partai (pendukung AHY), tentu ini juga bukan hanya di tingkat DPD, tetapi sekjen kita juga melakukan dengan Partai Demokrat, Pak Hasto juga dengan PKB, Hanura juga melakukan hal yang sama," katanya di Kantor DPP Golkar, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (24/2).
Walaupun telah membuka komunikasi ternyata empat partai tersebut masih belum menentukan dukungan mereka akan berlabuh kepada siapa. Wasekjen DPP Golkar ini mengungkapkan, mereka masih menunggu hasil rekapitulasi perolehan suara pada putaran pertama.
"Hampir semuanya menyatakan akan menunggu dulu hasil rekapitulasi. Tanpa menunggu hasil rekapitulasi kami tetap melakukan konsolidasi dengan parpol yang mendukung Pak Agus dan Mpok Sylvi," tutupnya.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Kenapa Serka Sudiyono diundang ke acara Presiden Jokowi? Pada acara itu, Presiden Jokowi memberikan games-games menarik. Salah seorang yang berhasil maju ke podium adalah Serka Sudiyono.
-
Bagaimana pernikahan Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono? Artis berikutnya adalah Annisa Pohan, yang menikah dengan putra Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono. Mereka menikah pada tahun 2005 dan memiliki seorang anak bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.
Baca juga:
Datangi Balai Kota, Hasto ngaku cuma makan siang bareng Ahok
Ahok: Terserah warga Jakarta mau gubernur baru atau yang lama
Golkar tetap dukung Ahok-Djarot meski Titiek Soeharto ke Anies-Sandi
Beda sikap elite PDIP soal Demokrat di putaran 2 Pilgub DKI